8 Kebiasaan Diet Ini Mampu Membersihkan Organ Hati

ilustrasi makan buah dan sayur
Sumber :
  • freepik.com/pvproductions

Jakarta, VIVA – Kebiasaan diet penting untuk menjaga organ hati tetap sehat. Dengan mengonsumsi makanan yang bergizi dan menghindari makanan yang berbahaya, Anda dapat membantu melindungi hati dari kerusakan dan memastikan bahwa ia berfungsi dengan baik.

Pembelian Obat Pencernaan dan Kolesterol Meningkat saat Lebaran, Dokter Sarankan Ini untuk Hindari Masalah

Berikut beberapa kebiasaan diet yang dapat membatu organ hati Anda tetap berfungsi optimal, dilansir Times of India, Senin 24 Maret 2025. Yuk, scroll!

Tetap terhidrasi
Minum banyak air dapat membantu menghilangkan racun, menjaga fungsi hati, dan menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik untuk melancarkan pencernaan dan metabolisme yang optimal. Usahakan minum setidaknya 8 gelas sehari. 

Resep Pepes Ikan Rendah Kalori, Cocok untuk Menu Diet Sehat

Ilustrasi Minum Air Putih

Photo :
  • freepik.com/freepik

Makan sayuran berdaun hijau
Bayam, kangkung dan arugula mampu menetralkan racun, meningkatkan produksi enzim hati, dan memfasilitasi detoksifikasi alami untuk organ hati yang lebih sehat dan pencernaan yang lebih baik. 

Resep Makanan Menu Buka Puasa Urap Jawa yang Enak, Mudah Dibuat dan Cocok untuk Diet

Konsumsi kunyit
Rempah-rempah ini kaya akan kurkumin, yang mampu melawan peradangan, membantu produksi empedu, dan meningkatkan detoksifikasi hati, sehingga dapat menjaga organ hati Anda bekerja dengan baik dan aman dari kerusakan. 

Kurangi makanan olahan
Mengurangi makanan olahan dan manis akan meminimalkan penyimpanan lemak hati, menghindari kondisi seperti penyakit hati berlemak dan menjaga hati Anda memproses nutrisi secara efisien. 

Tingkatkan konsumsi serat
Makanan tinggi serat, seperti gandum, lentil, dan apel dapat membantu organ hati dalam membuang racun, menstabilkan gula darah dan meningkatkan pencernaan untuk metabolisme yang efisien. 

Makan lemak sehat
Alpukat, kacang-kacangan, dan minyak zaitun mengandung asam lemak esensial yang dapat meminimalkan peradangan, melindungi sel-sel hati dan memfasilitasi detoksifikasi untuk meningkatkan kesehatan hati secara keseluruhan. 

Minum teh hijau
Kaya akan antioksidan, teh hijau mampu mengurangi peradangan hati, meningkatkan aktivitas enzim, dan membantu menghilangkan zat beracun dari tubuh.

Kurangi alkohol
Mengurangi konsumsi alkohol dapat mencegah kerusakan hati, meminimalkan penumpukan racun dan menjaga hati Anda tetap efektif dalam memetabolisme dan mendetoksifikasi zat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya