Jangan Sembarangan, Intip Cara Membersikan Udel yang Kotor dengan Aman dan Alami
- artikelkesehatanq.blogspot.com
VIVA – Pernahkah Anda membersihkan pusar(udel) dalam beberapa hari? Seberapa seringkah Anda membersihkannya? Mungkin sebagian dari Anda, ada yang belum menyadari betapa pentingnya membersihkan area tubuh satu ini secara berkala.
Jangan sembarangan, Anda bisa membersihkan udel yang kotor dengan beberapa cara. Berikut ini kami rekomendasikan beberapa cara membersikan udel yang kotor dengan bahan-bahan alami dan pastinya aman. Kira-kira seperti apa? Scroll untuk baca ulasan artikel selengkapnya berikut ini.
Cara Membersihkan Udel yang Kotor
Pusar (udel) adalah bagian tubuh yang terletak di tengah perut, tepat di bawah garis dada. Udel juga merupakan bekas luka atau tanda tempat tali pusar (untuk bayi) dipotong setelah kelahiran.
Tali pusar ini menghubungkan janin dengan ibu selama kehamilan untuk mengalirkan darah dan nutrisi. Setelah kelahiran, tali pusar dipotong, dan area yang tersisa menjadi pusar. Pusar umumnya berbentuk cekung atau menonjol, tergantung pada individu.
Pusar bisa kotor karena debu, keringat, atau kotoran lainnya, dan perlu dibersihkan secara teratur agar terhindar dari infeksi. Untuk membersihkan udel yang kotor, berikut adalah langkah-langkah yang dapat dilakukan dengan bahan-bahan alami dan aman digunakan:
1. Gunakan Air Hangat
Pertama, Anda bisa basahi kain atau handuk lembut dengan air hangat. Air hangat membantu melonggarkan kotoran atau debu yang menempel di kulit. Dengan memanfaatkan air hangat lebih efektif untuk membersihkan kotoran tanpa mengiritasi kulit.
2. Sabun Alami atau Minyak Zaitun
Jika perlu, gunakan sabun alami yang lembut, seperti sabun dengan bahan dasar tanaman atau minyak zaitun. Anda juga bisa menggunakan minyak zaitun untuk membersihkan area yang kotor.
Cukup teteskan sedikit minyak zaitun pada kapas atau kain lembut, lalu usapkan dengan perlahan di bagian udel.
Perlu diketahui, bahwa sabun alami dan minyak zaitun memiliki sifat lembut yang tidak akan mengiritasi kulit dan dapat membantu mengangkat kotoran dengan mudah.
Ilustrasi pusar.
- Metro.co.uk
3. Gosok Perlahan dengan Kain Lembut
Gunakan kain lembut atau kapas yang dibasahi dengan air hangat. Gosokkan dengan lembut di sekitar area udel yang kotor. Alasannya, karena dengan menggunakan kain lembut mencegah gesekan yang dapat menyebabkan iritasi pada kulit.
4. Pembersihan dengan Lidah Buaya (Aloe Vera)
Cukup ambil gel lidah buaya segar dan oleskan ke kulit sekitar udel. Pijat perlahan, lalu bilas dengan air hangat. Seperti diketahui, bahwa lidah buaya memiliki sifat antibakteri dan menenangkan kulit yang bisa membantu membersihkan kulit secara alami.
5. Mandi dengan Air Garam Laut
Tambahkan sedikit garam laut ke dalam air mandi. Garam laut memiliki sifat antiseptik alami yang bisa membantu membersihkan kulit. Garam laut membantu menjaga kebersihan kulit dan mencegah infeksi.
6. Keringkan dengan Handuk Bersih
Setelah membersihkan, keringkan area udel dengan handuk bersih dan lembut untuk menghindari kelembapan yang berlebih, yang bisa menyebabkan iritasi atau infeksi.
Tips Tambahan:
Hindari penggunaan bahan kimia keras atau produk yang mengandung alkohol, karena bisa menyebabkan kulit menjadi kering atau iritasi. Jika kulit terlihat kemerahan atau teriritasi, sebaiknya hindari penggunaan bahan yang dapat memperburuk kondisi tersebut.
Dengan cara alami dan lembut ini, Anda bisa menjaga kebersihan udel atau perut tanpa merusak keseimbangan kulit.