Dukung Kesehatan Mental dan Perkembangan Emosional Siswa Lewat Praktik Mindfulness

Ilustrasi mindfulness dan Traveling bersama teman
Sumber :
  • Pixabay

VIVA – Global Sevilla School merayakan ulang tahunnya yang ke-22 dengan menggelar acara "Day of Mindfulness" di Jakarta. Acara ini juga menjadi cerminan dan komitmen sekolah dalam mendukung kesehatan mental dan perkembangan emosional siswanya melalui praktik mindfulness.

Santri IT asal Bogor Ajarkan Membuat Game kepada Pelajar di Mesir

Para siswa, orang tua, dan karyawan ikut dilibatkan dalam berbagai sesi mindfulness yang bertujuan meningkatkan fokus, kesadaran emosional, dan koneksi antar peserta. Salah satu acara utama adalah Mindful Parenting Workshop yang merupakan hasil kerjasama dengan Didit Hediprasetyo Foundation (DH Foundation).

"Kita menyelenggarakan sesi mindfullness workshop dari tingkat yang paling kecil untuk anak-anak TK, SD sampai SMP & SMA serta sesi untuk orang tua dan karyawan. Seluruhnya dipimpin  Dr. Asheena Baez secara langsung," ujar Head of School Global Sevilla Pulo Mas Campus, Ibu Purborini Sulistiyo, saat memberikan sambutan di Global Sevila School, Jakarta.

Viral Foto Ivan Sugianto Bareng Kompol Teguh Setiawan usai Kontroversi Paksa Siswa Menggonggong

Semua ini dilakukan guna menjadikan pengalaman belajar yang lebih baik lagi bagi siswa-siswi di Global Sevilla School. Para siswa diajarkan bagaimana caranya mengelola stress dengan baik agar kegiatan belajar mengajar disekolah semakin menyenangkan. Selama 'Day of Mindfullness ini, kegiatan belajar mengajar yang seperti biasanya berhenti sejenak. Rehat sejenak dari kebiasaan sehari-hari dan kembali ke diri kita sendiri. 

Kemenag Tetapkan 40 Siswa Madrasah Jadi Duta Moderasi Beragama

"Mereka semua menjalani mindfull practice, berbicara dengan counsellor, berhenti dari kebiasaan belajar pada umumnya. Besok baru balik belajar normal lagi," ujar Ms Alva Paramitha, counsellor Global Sevilla School. 

Apa saja yang dilakukan selama "Day Off Mindfulness"?

Didit Hediprasetyo dukung praktik Mindfulness

Photo :

Selfcare, mencari keseimbangan dikehidupan yang setiap hari pasti sibuk sekali. Semuanya dipraktikan disekolah dengan menjalani mindfulness secara total. Bagaimana cara kita mengelola Emosional Intelegence dengan baik. Semua dilakukan dengan berbicara satu sama lain, antar berbicara kepada guru, kepada konselor untuk memecahkan permasalahan bersama dan saling support.

Seluruh sesi mindfulness workshop ini dipimpin langsung oleh Dr. Asheena Baez, seorang pelatih kepemimpinan dan mindfulness yang terkenal secara internasional dari Amerika Serikat. 

Workshop bagi orang tua murid memberikan kesempatan unik bagi para orang tua untuk menerapkan mindfulness dalam kehidupan sehari-hari, menciptakan lingkungan keluarga yang lebih damai dan harmonis.

Didit Hediprasetyo hadiri day of mindfulness

Photo :
  • Istimewa

Melalui strategi praktis dan wawasan yang dibagikan, orang tua akan belajar bagaimana meningkatkan keterampilan pengasuhan mereka dan membangun rumah tangga yang mindful.

Pada kesempatan yang sama, Bapak Andrew J Jules Soebali mewakili Global Sevilla School mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Bapak Didit Hediprasetyo dari Didit Hediprasetyo Foundation yang memungkinkan workshop mindfulness ini terjadi. 

Sebagai informasi, Global Sevilla School adalah salah satu sekolah didunia yang memasukkan mindfulness dalam program pembentukan karakter siswa. Sekolah ini menyediakan pendidikan holistik untuk tingkat TK, SD, SMP, dan SMA yang tidak hanya mengembangkan aspek intelektual, tetapi juga membina karakter, emosional dan kesadaran sosial siswa. 

Dengan komitmen terhadap keunggulan dan inovasi, Global Sevilla School dengan nilai nilai giving, compassion & self-control, mendorong siswa untuk menjadi pembelajar seumur hidup dan pemimpin di dunia global.

Ilustrasi Lupa

Usia Muda, Tapi Sering Lupa? Ini 8 Kebiasaan yang Harus Dihindari

Temukan 8 kebiasaan yang dapat membuat mudah lupa di usia muda dan cara mengatasinya, agar daya ingat tetap tajam dan fungsi otak optimal.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024