Dokter Zaidul Akbar Ungkap Konsumsi Bahan Ini Bisa Bikin Awet Muda hingga Jantung Sehat

dr. Zaidul Akbar.
Sumber :
  • Youtube dr. Zaidul Akbar Official.

Jakarta, VIVA – Jahe dan kunyit menjadi salah satu bahan dapur yang umum dan sering digunakan dalam setiap masakan di Indonesia. Kedua bahan tersebut akan memberikan cita rasa pada hidangan yang akan diolah.

Zaidul Akbar Ungkap 6 Langkah Turunkan BB dengan Mudah: Gak Usah Setop Makanan Gak Sehat

Namun tak hanya untuk menambah cita rasa makanan saja. Jahe dan kunyit juga memiliki segudang manfaat kesehatan salah satunya adalah meningkatkan sistem kekebalan tubuh. 

Jahe dan kunyit dikenal memiliki sifat antioksidan yang tinggi. Antioksidan membantu melawan radikal bebas yang dapat merusak sel-sel tubuh. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Zaidul Akbar Ungkap Cara Konsumsi Bawang Putih Supaya Bermanfaat untuk Kesehatan Jantung dan Kontrol Gula Darah

Selain itu, kedua bahan ini juga memiliki sifat antiinflamasi yang bisa membantu meningkatkan daya tahan tubuh terhadap berbagai penyakit.

Tak hanya itu saja, olahan air jahe dan kunyit juga disebut-sebut dapat membantu menjaga kesehatan jantung dengan cara  menurunkan kadar kolesterol dan mencegah penyumbatan pembuluh darah. Keduanya bekerja sama untuk meningkatkan sirkulasi darah dan mengurangi risiko penyakit jantung.

Tips Jitu Turunkan Berat Badan dengan Cepat ala dr Zaidul Akbar

Zaidul Akbar.

Photo :
  • Youtube dr. Zaidul Akbar Official.

Terkait dengan kunyit dan jahe, pendakwah sekaligus herbalis kenamaan dr. Zaidul Akbar memberikan resep sederhana dari jahe dan kunyit serta madu.

Kombinasi ketiganya disebut-sebut bisa dimanfaatkan untuk penguat imun, penguat pencernaan, penguat jantung, pembersih paru, penguat otak. penyuplai enzim hingga suplemen anti aging.

Dikutip dari akun instagramnya, dr. Zaidul Akbar memberikan resepnya sebagai berikut.

Bahan-bahan:
- 7 sendok makan madu
- 1 sendok teh jahe bubuk
- 1 sendok teh kunyit bubuk

Cara membuat: Campur semua bahan dan aduk hingga rata. Biarkan beberapa jam, setelah dibiarkan beberapa jam maka semua bahan akan tercapur sempurna dan siap untuk dikonsumsi.

Dijelaskannya bahwa resep ini dikonsumsi sehari cukup 1 sendok teh saja.

"Untuk anak-anak juga gapapa kasih 1/2sdt saja campurin air. Boleh dicampur air lagi. Simpen di suhu kamar aja. Oh ya buat aman-aman minumnya habis makan aja, karena ada efek nurunin tekanan darah di beberapa orang," tulisnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya