Menguak Manfaat Jus Pisang untuk Seksualitas Pria, Bisa Bikin Ereksi Lebih Lama?

Ilustrasi pisang sebagai penis.
Sumber :
  • Freepik

VIVA Lifestyle – Pisang bukan hanya buah yang lezat dan mengenyangkan, tetapi dapat berkhasiat menjaga kesehatan seksual pada pria. Tak hanya dapat dikonsumsi secara langsung, kamu juga bisa mendapatkan manfaatnya dengan membuat jus pisang. Mengapa?

Dokter Sebut Sebagian Kasus Kemandulan Berasal dari Suami, Apa Penyebabnya?

Ini tentunya tidak lepas dari kandungan yang ada pada buah pisang. Scroll untuk baca info lengkapnya, yuk!

Perlu diketahui, pisang memiliki kandungan nutrisi yang kaya, termasuk kalium, vitamin B6, dan serat. Ini membuat jus pisang memiliki potensi untuk meningkatkan stamina dan aliran darah ke organ seksual.

5 Jus Ini Berkhasiat untuk Vitalitas Pria di Ranjang, Bisa Diminum Sebelum 'Tempur'

Melansir dari Hims, sebenarnya tidak banyak penelitian yang melihat secara langsung dampak pisang terhadap kondisi seperti disfungsi ereksi (DE) atau ejakulasi dini. Tetapi, ada beberapa nutrisi pada pisang yang membuat minuman jus ini berkhasiat untuk seksualitas pria.

Manfaat Pisang untuk Seksualitas Pria

7 Buah Penurun Kolesterol Usai Makan Daging di Hari Raya Idul Adha

Ilustrasi pasangan

Photo :
  • Freepik/lookstudio

1. Kandungan Nutrisi

Sebagaimana disebutkan tadi, pisang mengandung kalium, vitamin B6, vitamin C, serta serat dan antioksidan lainnya. Kalium membantu menjaga tekanan darah yang sehat dan meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh, termasuk ke organ seksual. 

Kemudian, kandungan vitamin B6 diperlukan untuk metabolisme hormon dan neurotransmiter, termasuk yang terlibat dalam fungsi seksual.

2. Meningkatkan Energi dan Stamina

Karbohidrat dalam pisang memberikan energi yang stabil dan bertahan lama. Ini dapat membantu meningkatkan stamina fisik, termasuk dalam aktivitas seksual.

3. Regulasi Hormon

Vitamin B6 dalam pisang terlibat dalam produksi hormon seperti serotonin dan dopamin, yang berperan penting dalam kesehatan seksual dan perasaan bahagia.

4. Meningkatkan Mood

Pisang mengandung triptofan, sejenis asam amino yang diperlukan untuk produksi serotonin. Serotonin dapat meningkatkan mood dan membantu mengurangi stres, yang dapat mempengaruhi libido dan performa seksual.

5. Efek Pembuluh Darah

Kandungan kalium dan serat dalam pisang dapat membantu menjaga kesehatan pembuluh darah, termasuk pembuluh darah yang mengalir ke organ seksual. Ini dapat mendukung aliran darah yang baik ke area tersebut, penting untuk ereksi yang sehat dan fungsi seksual yang optimal.

6. Mengelola Gula Darah

Pisang mengandung pati resisten yang dalam beberapa penelitian, itu terbukti menurunkan kadar gula darah, meski diperlukan lebih banyak penelitian. Manfaat sat ini penting karena mengelola kadar gula darah membantu mencegah masalah kesehatan yang lebih serius seperti diabetes atau penyakit jantung. 

Sebagaimana diketahuik gula darah juga dapat memengaruhi gairah seks, karena penderita diabetes yang tidak dikelola dengan baik mungkin bisa mengalami penurunan libido.

Itulah ragam manfaat jus pisang untuk seksualitas pria. Walaupun pisang sendiri memiliki potensi untuk memberikan manfaat ini, penting untuk diingat bahwa kunci untuk kesehatan seksualitas pria adalah gaya hidup yang sehat secara keseluruhan, termasuk pola makan seimbang, olahraga teratur, manajemen stres yang baik, dan tidur yang cukup.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya