Siloam Hospitals Manado Hadirkan Layanan Inseminasi untuk Membantu Pasangan Memiliki Buah Hati

Ilustrasi Ibu dan Anak
Sumber :
  • ist

Manado – Siloam Hospitals Manado (SHMN) telah meningkatkan portofolio layanannya dengan peluncuran layanan inseminasi sebagai salah satu layanan terbaru dan unggulan.

Ayah Mahsiswi yang Aniaya Ketua Koas Kedokteran Unsri Dipanggil KPK Terkait Laporan Harta Kekayaan

Menurut CEO Siloam Hospitals Manado, Prof. Dr. Herman Karamoy, MSi Ak CA, yang diwakili oleh Direktur dr. Liany Mokoginta, layanan inseminasi telah tersedia di SHMN sejak awal tahun 2023. Sejak dibuka, layanan tersebut telah berhasil melayani 10 pasien pada tahun tersebut.

Media gathering Siloam Hospital Manado

Photo :
  • Dok.istimewa
Berstandar Tinggi, Inovasi dan Layanan Cinema XXI Dapat Pengakuan Dunia

Dokter Liany menjelaskan bahwa jumlah tersebut masih tergolong sedikit karena minimnya informasi di masyarakat tentang ketersediaan layanan inseminasi di Sulawesi Utara, khususnya di Siloam Hospitals Manado.

Pada kesempatan Media Gathering dan Berbuka Puasa Bersama, yang diadakan pada Kamis, 4 April 2024, Siloam Hospitals Manado mengingatkan masyarakat untuk memanfaatkan layanan ini di SHMN tanpa perlu mencari layanan serupa di luar negeri.

Andal by Taspen Mulai Bisa Digunakan Januari 2025, Integrasi Data Dilakukan

Selain layanan inseminasi, SHMN juga terus mengembangkan layanan unggulan lainnya, seperti MCU terintegrasi (integrated medical checkup) dan klinik olahraga (sport clinics).

“Klinik olahraga tidak hanya menyediakan layanan bagi pasien yang mengalami cidera olahraga, tetapi juga mencakup fase sebelum cidera, selama cidera, dan pemulihan setelah cidera,” kata dr Liany.

Layanan untuk Kesuburan Pasutri

Ilustrasi pasangan.

Photo :
  • pixabay/chermitove

Prof. Dr. Edwin De Queljoe, Sp.And (K), menjelaskan bahwa layanan inseminasi merupakan metode fertilisasi alternatif yang digunakan oleh pasangan yang mengalami kesulitan kehamilan karena masalah kesuburan pada pria maupun wanita. 

Prosedur medis inseminasi di SHMN ditangani langsung oleh dokter spesialis, antara lain Prof. Dr. Edwin De Queljoe, Sp.And – Spesialis Andrologi, Dr. Lismaniah, Sp. AK – Spesialis Akupunktur, dan Dr. Diane Paparang, Sp.GK – Spesialis Gizi Klinik.

Selain itu, Kepala Divisi Bisnis SHMN, Ir. Reza Richard Lonardy, sebelumnya juga menjelaskan tentang salah satu layanan unggulan, yaitu Medical Check Up (MCU), yang hasilnya diakui oleh beberapa Kedutaan Besar yang bekerja sama untuk keperluan perjalanan luar negeri. Hal ini karena setiap tahun MCU Siloam disertifikasi untuk kualitas dan standarnya. 

Perlu diketahui bahwa Siloam Hospitals Manado telah terakreditasi oleh Lembaga Akreditasi Mutu dan Keselamatan Pasien Rumah Sakit (LAM-KPRS). SHMN juga terus mengembangkan layanan digital melalui aplikasi My Siloam serta menyediakan layanan gawat darurat 24 jam.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya