Viral, Wanita Ini Alami Vitiligo Usai Bleaching Rambutnya

Renatha Devina Nathania
Sumber :
  • Tangkapan Layar

VIVA Lifestyle – Salah satu pengguna TikTok bernama Renatha Devina Nathania baru-baru ini menjadi sorotan publik lantaran pengalamannya yang didiagnosis dengan vitiligo. Diungkap Renatha dirinya didiagnosis dengan vitiligo usai melakukan bleaching rambutnya di tahun 2021 lalu.

Komdigi Surati Google, Meta, hingga TikTok untuk Blokir 'Keyword' Judi Online

"Masih banyak yang tanya rambut aku kenapa jidad aku kenapa. jadi aku punya vitiligo, vitiligo itu pokoknya kulitnya kehilangan pigmennya gitulah," katanya dikutip dari akun TikTok miliknya @notren. Scroll lebih lanjut ya.

Renatha mengalami vitiligo usai membleaching rambutnya di tahun 2021 lalu. Diceritakannya saat itu dia ingin mengubah warna rambutnya menjadi merah. Untuk mendapatkan hasil warna merah, dia melakukan bleaching rambut sebanyak dua kali.

3 Makanan Viral di TikTok yang Bikin Ketagihan dan Mudah Dibuat di Rumah

"Jadi vitiligo beda-beda ada yang dari lahir, terus ada yang kena luka bakar, ada juga karena bahan kimia. Aku termasuk yang kena bahan kimia karena aku kena bleach rambut. Aku tahun 2021 akhir rambut aku merah, dan itu aku bleachnya dua kali," ujarnya.

Pantesan Sekampung Ikut Joget di Live TikTok, Sadbor Ternyata Dapat 8 Jutaan Sehari Hingga Bisa Beli Tanah

Saat melakukan bleaching tersebut, cat bleachingnya mengenai area dahinya sebelah kiri. Namun saat itu dia tidak langsung membersihkan cat bleaching yang mengenai dahinya itu. 

"Bleachnya kena kulit aku, kena jidad aku, tapi enggak langsung dibersihin karena ya gitu lah," ujarnya.

Lantaran itu, muncul dua titik putih di area dahinya. Dia juga sempat mengaku salah menggunakan obat hingga membuat vitiligonya menyebar.

"Muncul dua titik putih di jidad, tadinya cuman kecil doang, tapi karena salah obat jadi dia nyebar sampai alis dan rambut," katanya.

Renatha Devina Nathania

Photo :
  • Tangkapan Layar

Dia juga bercerita, kini merawat vitiligonya dengan menggunakan krim.

"Banyak yang tanya ini sakit apa enggak, enggak ada rasa sakit. cuman kalau pakai obat krim kadang kerasa anget-anget gitu," katanya. 

Sementara itu, dia juga mengaku tak tahu apakah vitiligonya akan hilang atau tidak. Namun saat ini dia juga sedang mencoba untuk menjalani sebuah treatment dan berharap bisa menyembuhkan vitiligo yang dialaminya.

"Ini bakal ilang atau enggak, jujur aku enggak tau. aku lagi coba untuk treatment gitu katannya bisa memudarkan kembaliin warna kulitnya. Kita berdoa saja semoga berhasil," katanya.
 

Shinta Arsinta dan Mala Agatha

Gara Gara Sebotol Viral, Shinta Arsinta dan Mala Agatha Dapat Rezeki dari Megah Music

Fenomena viral ini menunjukkan betapa kuatnya daya tarik kedua penyanyi ini di kalangan penikmat musik dangdut dan netizen.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024