411 Orang Telah Disuntik Vaksin Kedua Cacar Monyet di Jakarta
- AP Photo
JAKARTA – Sebanyak 411 otang telah dilakukan suntik vaksik kedua virus cacar Monyet? Oleh dinas kesehatan DKI Jakarta, Sabtu 2 Desember 2023.
Kepala Seksi Surveilans, Epidemiologi, dan Imunisasi Dinas Kesehatan DKI Jakarta Ngabila Salama, mengatakan jumlah orang disuntik vaksin 411 Orang Telah Disuntik Vaksin Kedua Cacar Monyet Di Jakarta.
"Sudah 411 orang selesai divaksin Mpox dua dosis," ujar Ngabila dalam keterangannya, Selasa 2 Desember 2023.
Ngabila katakan Penyuntikan dosis pertama dan kedua dilaksanakan dengan kurun waktu empat minggu atau satu bulan. Vaksinasi dosis kedua mulai dilakukan pada 21 November 2023. Ngabila menegaskan Dinkes DKI memiliki 1.000 dosis vaksin untuk 495 orang, dimana para penerima akan mendapatkan dua dosis dalam dua kali penyuntikan. Pihak Kementerian Kesehatan (Kemenkes) juga akan menambah stok vaksin cacar monyet, untuk para penderita.
"Sesuai informasi dari Menteri Kesehatan, saat ini Kemenkes RI sedang proses pengadaan lagi 4.500 dosis, dan ada rencana hibah dari ASEAN 2.000 dosis," ujarnya.
DKI Jakarta mencatat hingga kini ada 44 kasus cacar monyet di Jakarta per 1 Desember 2023. Hingga kini diketahui ada 26 pasien sudah selesai diisolasi, 16 pasien lainnya masih menjalani isolasi di rumah sakit.
"Semua bergejala ringan, semua tertular dari kontak seksual, semua laki-laki usia 25-50 tahun," ujarnya.
Â