10 Manfaat Kacang Mete untuk Kesehatan, Bisa Tingkatkan Kesuburan Pria

Kacang mete.
Sumber :
  • Pinkvilla

VIVA Lifestyle – Mungkin kamu mencari cemilan sehat yang tidak hanya enak tapi juga mengandung nutrisi. Salah satunya adalah kacang mete yang merupakan biji dari pohon Anacardium occidentale. Dengan masa simpan yang lama, kacang mete atau kacang mede ini dapat dimakan mentah, diasinkan atau dipanggang. 

MK Putuskan Spa Sebagai Jasa Pelayanan Kesehatan Tradisional, Bukan Hiburan!

Kacang mete sendiri kaya akan serat, zinc, tembaga, antioksidan dan nutrisi lainnya. Kacang bergizi ini tidak hanya enak tetapi juga bermanfaat bagi kesehatan. Jika dimakan dalam jumlah sedang, seseorang bisa menuai banyak manfaat kacang mete. Berikut ini manfaat kacang mete untuk kesehatan yang dilansir dari LivLong pada Rabu, 3 Mei 2023. Scroll ke bawah untuk simak selengkapnya. 

1. Menjaga Diabetes Tetap Terkendali

Jalan Nordik Diklaim 40 Persen Lebih Cepat Menurunkan Berat Badan, Begini Cara Melakukannya

Diabetes

Photo :
  • Times of India

Manfaat kacang mete pertama dapat menjaga diabetest terkendali. Kacang mete memiliki manfaat bagi orang yang menderita diabetes tipe 2. Kaya akan sumber serat, kacang mete membantu mengatur kadar gula darah. Namun, tetap malan dalam jumlah sedang karena mengandung banyak kalori. 

5 Manfaat Push-up yang Luar Biasa, Gerakan Workout yang Sering Dianggap Sepele

2. Baik untuk Kesehatan Jantung

Ilustrasi jantung.

Photo :
  • U-Report

Kaya akan antioksidan, kacang mete baik untuk kesehatan jantung. Kacang mete memberikan kandungan antioksidan yang tinggi, yang dapat berkontribusi pada manfaat kardioprotektifnya. Selain itu, senyawa fenolik yang ada dalam kacang mete juga dapat membantu memperkuat pembuluh darah.

3. Meningkatkan Kekebalan

Ilustrasi bahagia dan menjaga kesehatan.

Photo :
  • ist

Manfaat kacang mete selanjutnya adalah sebagai penguat kekebalan tubuh. Kandungan seng yang kaya dalam kacang ini bersama dengan vitamin lainnya membantu meningkatkan kekebalan secara keseluruhan dan membantu penyembuhan cepat pasca cedera.

4. Dapat Membuat Rambut Berkilau

Ilustrasi rambut.

Photo :
  • pixabay/Adinavoicu

Seperti diketahui, kacang mete sarat dengan tembaga, yang membantu meningkatkan pigmen melanin pada rambut dan membuatnya bersinar secara alami. Sehingga rambut dapat lebih berkilau. 

5. Membantu Meningkatkan Fungsi Otak

Ilustrasi otak manusia berpikir keras.

Photo :
  • U-Report

Dipenuhi dengan asam lemak dan nutrisi penambah otak lainnya, kacang mete dapat membantu meningkatkan fungsi otak secara keseluruhan. Cobalah makan kacang mete yang direndam semalaman untuk meningkatkan kekuatan otakmu.

6. Baik untuk Tulang 

Ilustrasi tulang sehat.

Photo :
  • U-Report

Memiliki semua mineral dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tulang, tembaga sebagai nutrisi penting yang ditemukan dalam mete membantu meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh, yang membuat tulang menjadi lentur. Selain itu juga mengandung magnesium dan kalsium yang penting untuk kesehatan tulang.  

7. Mengurangi Tekanan Darah

Pemeriksaan tekanan darah

Photo :
  • Eat This

Kacang mete juga dapat mengurangi tekanan darah tinggi. Hal itu karena adanya mineral seperti kalium, magnesium, dan lemak tak jenuh. Semua ini bersama-sama bekerja untuk mengurangi tekanan darah dalam tubuh.

8. Mencegah Gangguan Terkait Darah

Ilustrasi darah.

Photo :
  • U-Report

Mengonsumsi kacang mete membantu mencegah risiko gangguan terkait darah karena kaya akan zat besi dan tembaga. Kedua nutrisi ini membantu melawan radikal bebas dalam tubuh dan mencegah kekurangan zat besi.

9. Meningkatkan Kesuburan Pria

ilustrasi pria sukses.

Photo :
  • U-Report

Kacang mete bermanfaat bagi pria untuk meningkatkan jumlah sperma pada dan membantu meningkatkan tingkat kesuburan mereka. Hal itu dikarenakan sarat dengan kandungan zinc.

10. Baik untuk Penglihatan Mata

ilustrasi kelopak mata

Photo :
  • freepik/valuavitaly

Terakhir, baik untuk membantu meningkatkan penglihatan mata. Mereka kaya akan antioksidan seperti lutein dan zeaxanthin, yang membantu melindungi mata dan kulit dari sinar UV yang berbahaya. Saat makan kacang mete secara teratur, kemungkinan degenerasi makula dan katarak di mata juga lebih kecil.

Kerja Sama Inovatif RS Siloam dan Yongin Severance Hospital

Siloam Group Gandeng Yongin Digitalisasi Layanan RS di Indonesia

Grup RS Siloam menjalin kemitraan dengan Yongin Severance Hospital, sebuah rumah sakit di Korea Selatan yang dikenal sebagai pelopor dalam penerapan teknologi digital.

img_title
VIVA.co.id
5 Januari 2025