Bukan Cuma Orang Dewasa, Anak-anak Juga Butuh Sunscreen

anak laki-laki main di pantai, berjemur
Sumber :
  • Pixabay/ Alexandra_Koch

VIVA Lifestyle – Melindungi kulit dari sinar matahari sangat penting. Bukan hanya penting untuk orang dewasa, anak-anak pun juga perlu dilindungi kulitnya dari paparan sinar matahari. Untuk itu, dibutuhkan penggunaan sunscreen atau tabir surya, termasuk untuk anak-anak.

IDI Kabupaten Jepara Berikan Informasi Pengobatan bagi Gangguan ADHD Pada Anak

Dikutip laman Nationwide Childrens, tabir surya dan sun protection sangat penting untuk anak-anak dan remaja salah satunya untuk mencegah kanker yang juga berisiko dialami kaum muda. Melindungi kulit anak dari paparan sinar matahari dapat sangat mengurangi risiko ini. Sunburn selama masa kanak-kanak telah dikaitkan dengan risiko lebih tinggi terkena kanker kulit. Sunburn adalah tanda kerusakan kulit yang bisa dilihat, tetapi kerusakan yang tidak terlihat juga terjadi pada semua jenis kulit.

Ilustrasi terkena sinar matahari.

Photo :
  • Pixabay
Pernah Dilarang KB oleh Edwrad Akbar, Kimberly Ryder Kasih Pesan Ini Buat Para Wanita

Bahaya Matahari 

Ada dua jenis sinar matahari yang berbahaya bagi kulit:

Mengenal Hernia Inguinal Umum Terjadi pada Bayi Laki-laki, Tak Bisa Sembuh Sendiri Perlu Tindakan Operasi

Sinar UVA menyebabkan penuaan kulit dan kanker kulit, seperti melanoma. Sinar UVB menyebabkan kulit terbakar, katarak, dan juga berkontribusi terhadap kanker kulit. Untuk melindungi kulit dari sinar matahari, American Academy of Dermatology (AAD) merekomendasikan agar semua anak memakai tabir surya. Pastikan tabir surya memiliki karakteristik berikut:

Spektrum luas, yang melindungi dari sinar matahari UVA dan UVB. Tabir surya tahan air tidak lagi dapat diberi label sebagai "tahan air". Tabir surya sekarang diberi label tahan air hingga 40 hingga 80 menit.

Sun Protection Factor (SPF) 30 atau lebih tinggi.
Periksa label depan dan label bahan tabir surya. Produk yang dipilih harus mengandung salah satu bahan berikut: Titanium dioksida, Seng oksida, Avobenzon

Cara Memakai Tabir Surya

Wanita berjemur.

Photo :
  • U-Report

Oleskan ke semua kulit yang terbuka setidaknya 30 menit sebelum pergi keluar. Terapkan kembali setiap 2 jam dan setelah paparan air, seperti berenang atau berkeringat.

Terapkan kembali tabir surya saat berada di luar ruangan dalam cuaca cerah dan mendung. Perlu diketahui, sinar matahari masih bisa menembus awan dan masih bisa mengenai kulit.

Periksa tanggal kedaluwarsa tabir surya. Jika tabir surya telah berubah warna atau kekentalannya, Anda harus membuangnya dan mendapatkan tabir surya baru.

Cara Lain untuk Melindungi Kulit Anak 

Bayi berjemur sinar matahari

Photo :
  • inmagine

Anak Anda dapat melakukan hal-hal ini:

Kenakan topi, kacamata hitam, dan pakaian pelindung matahari lainnya. Tetap di tempat teduh.
Hindari berada di luar antara jam 10 pagi dan jam 2 siang. Ketika sinar matahari adalah yang terkuat
Dapatkan Vitamin D dengan aman melalui diet sehat. Tanyakan kepada dokter jika memiliki pertanyaan tentang sumber vitamin D yang sehat. Periksa kulit anak secara teratur. Perhatikan baik-baik di seluruh kulit untuk tahi lalat baru atau perubahan pada kulit. Bicaralah dengan dokter anak tentang perubahan apa pun yang Anda lihat. 

Untuk melindungi kulit keluarga, Anessa “Ultimate Beauty Sunscreen” telah menjadi produk tabir surya atau sunscreen nomor satu di Jepang selama 21 tahun berturut-turut. Anessa, merek sunscreen terkemuka dari PT Shiseido Cosmetics Indonesia terus berinovasi dan melakukan penelitian sejak 1923 untuk memberikan perlindungan optimal terhadap sinar matahari hingga lebih dari 100 tahun. Kini, produk ini berkolaborasi dengan karakter kartun populer asal Jepang, Doraemon. 

Kolaborasi Anessa dan Doraemon

Photo :
  • Anessa

Bertemakan ‘Shine Infinitely’, Anessa bersama Doraemon berupaya untuk menciptakan masa depan di mana orang-orang dapat dengan bebas beraktivitas di bawah sinar matahari. Dalam kolaborasi ini, digunakan beberapa media komunikasi salah satunya seperti film pendek guna menyampaikan pesan tentang konsep kemasan Anessa Doraemon serta sekaligus mengajak anak-anak, orang tua, dan seluruh masyarakat untuk kembali merasakan masa kecil yang bebas dari rasa khawatir dan penuh harapan akan kemungkinan yang tak terbatas di masa depan.

Sinar matahari memberi banyak manfaat bagi kulit maupun dunia, akan tetapi ada bahaya yang timbul dari sinar UV yang berasal dari matahari. Untuk itu, dibutuhkan perlindungan yang sesuai dengan formula yang dilengkapi dengan manfaat skin care, produk ini bukan hanya melindungi namun juga menutrisi, menghasilkan tampilan kulit yang sehat dan glowing.

Kolaborasi ini semakin istimewa karena desain kemasan yang menghadirkan karakter Doraemon dan Dorami dengan nuansa warna khasnya, yakni biru dan kuning, serta dijual dalam jumlah terbatas. Anessa turut menggandeng Watsons sebagai official key partner, sehingga produk ini hanya bisa dibeli secara eksklusif di Watsons.

"Kami sangat senang dapat berkolaborasi dengan Doraemon, karakter yang sangat digemari bukan hanya di Jepang, namun juga di seluruh dunia termasuk Indonesia. Kami selalu berupaya untuk menciptakan produk yang inovatif dan ramah lingkungan. Dalam kolaborasi ini, kami menggabungkan inovasi dan desain yang menarik dengan nilai-nilai keberlanjutan yang kami anut," tutur Brand Manager Anessa Maharani Anindita.

Sejalan dengan komitmennya dalam hal keberlanjutan, Anessa terus berupaya untuk menghadirkan “SUNstainable World” dengan mengurangi dampak lingkungan dari kemasan, formulasi, maupun pabrik produksinya. “Hal ini terwujud dalam kemasan produk Anessa Doraemon yang terbuat dari bahan ramah lingkungan dan menggunakan kemasan kertas yang didapatkan dari sumber daya yang bertanggung jawab,” jelas Dita sapaan akrab Maharani Anindita.

Dita menambahkan bahwa kolaborasi ini menghadirkan dua produk sunscreen: Anessa UV Skincare Milk dan Anessa UV Mild Milk. Anessa UV Skincare Milk dikemas dengan karakter Doraemon merupakan produk perlindungan sinar UV yang terkuat milik Anessa. Dengan teknologi “Auto Booster”, formulanya bereaksi terhadap keringat, air, panas, dan kelembapan di udara untuk membentuk lapisan pelindung UV yang lebih kuat. Dilengkapi dengan campuran bahan pelembap dan pencerah kulit yang berasal dari tanaman (plant-derived), sehingga kulit menjadi lebih terhidrasi dan mencegah penuaan dini yang disebabkan oleh sinar UV karena mengandung 50 persen bahan-bahan skincare. Tak perlu khawatir, produk ini juga tahan terhadap air, keringat, maupun tahan gesekan khususnya saat penggunaan masker.

Sementara, Anessa UV Mild Milk ditujukan khusus untuk pemilik kulit sensitif dan bayi di atas usia 6 bulan. Dengan kemasan bergambar Dorami, produk ini menggunakan teknologi "Smooth Protect" yang mampu membantu pelindung UV menyebar secara merata serta memberikan sensasi kulit lebih lembut dan nyaman tanpa rasa berat. Varian ini hipoalergenik serta dapat digunakan oleh semua jenis kulit karena bebas alkohol, pewangi, dan pewarna. 

Dengan diluncurkannya produk ini, diharapkan orang tua dan anak-anak dapat menikmati perawatan kulit dari paparan sinar matahari bersama-sama.
Untuk semakin memeriahkan peluncuran kolaborasi Anessa dan Doraemon, Anessa akan mengadakan berbagai acara menarik, seperti Pop Up Event Doraemon Anessa yang menghadirkan kompetisi cosplay, media and KOL gathering, serta masih banyak lagi aktivitas menyenangkan dari booth activity termasuk berbagai promo untuk mendapatkan merchandise menarik di Tunjungan Plaza 3 Surabaya pada tanggal 3 sampai 9 April 2023. Kemudian, Pop Up Event Doraemon Anessa diselenggarakan lebih besar lagi di area Pantai Indah Kapuk, Jakarta, tanggal 3 sampai 7 Mei 2023.

“Dengan desain yang menarik serta teknologi yang menjawab beragam kebutuhan kulit, kami berharap kolaborasi ini dapat mengajak masyarakat dan anak-anak untuk menikmati keseruan aktivitas di luar ruangan tanpa khawatir akan dampak sinar UV yang berbahaya, sekaligus lebih peduli terhadap kelestarian lingkungan dan kesehatan kulit,” tutup Dita.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya