Ini 4 Cara Atasi Bibir Kering, Sangat Berguna di Bulan Puasa

Ilustrasi bibir kering.
Sumber :
  • U-Report

VIVA Lifestyle – Bibir kering dapat mengganggu penampilan dan juga menjadi tanda adanya masalah kesehatan. Kulit bibir cenderung sensitif karena tidak memiliki pigmen melanin yaitu pewarna kulit dan juga tidak melindungi bibir dari sinar matahari.

Hal ini menyebabkan bibir lebih cepat kering dibandingkan bagian kulit lainnya. Bibir kering dapat disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk cuaca yang kering, dehidrasi, paparan sinar matahari yang berlebihan, konsumsi alkohol, merokok, dan penggunaan produk perawatan bibir yang mengandung bahan kimia yang keras.

1. Minum Banyak Air

Minum air

Photo :
  • Times of India

Dehidrasi dapat menyebabkan bibir kering. Minumlah setidaknya 8-10 gelas air setiap hari untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik.

"Adapun cara mengatasi bibir kering yang pertama kalian jangan lupa memperbanyak konsumsi air putih setiap hari," kata dokter Eka Lidya Damyantie dari B Clinic.

2. Jangan menjilat bibir

Tak Cuma Susu, 10 Makanan Penambah Tinggi Badan Ini Patut Dicoba!

Jangan menjilat bibir saat bibir terasa kering. Menjilat bibir hanya akan membuat bibir semakin kering dan iritasi.

3. Konsumsi Makanan bervitamin

Dr. Tirta Ungkap Fakta Mengejutkan tentang Bahaya Vape dan Pods!

Konsumsi makanan yang mengandung vitamin E dan C untuk menjaga bibir tetap sehat dan lembap.

4. Gunakan Lip Balm

Perut Buncit Hilang dalam Seminggu? Ini Dia Rahasianya Menurut Binaragawan Ade Rai

Bibir pecah-pecah

Photo :
  • Times of India

Gunakan lip balm yang mengandung bahan-bahan pelembap seperti shea butter atau minyak alami seperti minyak jojoba atau almond. Oleskan lip balm secara teratur sepanjang hari untuk menjaga bibir tetap lembap.

"Lip serum dari B Clinic mengandung vitamin E, jojoba oil dan bakuchiol yang membantu melembabkan dan menjaga kesehatan bibir," ujar Eka.

"Di B Clinic juga mempunyai solusi untuk bibir kering yaitu dengan B lip treatment four in one B lip for in one perawatan khusus untuk area bibir dengan menggunakan teknologi messo no needel. Perawatan ini mengangkat sel kulit mati pada area bibir, mencerahkan warna bibir mengembalikan warna alami pada bibir dan menstimulasi kolagen serta elastin pada area bibir," sambungya.

Pembukaan B Clinic

Photo :
  • dok pri

Baru-baru ini, B Clinic membuka cabang ke-17 di PIK, Jakarta. Mereka fokus di perawatan slimming dengan menghadirkan perawatan yang tepat dan menggunakan teknologi canggih. Saat ini tempat tersebut telah memiliki 16 cabang yang tersebar di berbagai kota di Indonesia, Jabodetabek (12 lokasi), Karawang, Bandung, Kudus, dan Surabaya.

“Kami juga berkomitmen untuk terus melakukan upgrade layanan kami, seperti tagline kami, yaitu Selalu Ada Yang Baru, maka kami menargetkan setidaknya membuat 5 treatment baru setiap tahun. Selain itu juga kami berencana untuk terus membuka cabang-cabang di seluruh Indonesia, sehingga B Clinic dapat menjangkau dan melayani konsumen lebih luas lagi,” ujar CEO B Group, Hervita Wahyuni.

Meski demikian, jika hanya permintaan saja yang banyak tanpa memperhatikan pelayanan terbaik dan memperhatikan kepuasan konsumen maka akan percuma, oleh karenanya ia memastikan akan memberikan perawatan-perawatan unggulan dengan dukungan teknologi yang canggih, serta menerapkan protokol kesehatan yang berlaku.

Selain memberikan perawatan terbaik, B Clinic telah menghadirkan skin care BC Skin yang sudah terjual lebih dari seribu beberapa hari setelah launching pada akhir tahun lalu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya