Geger di TikTok, Ketahui 4 Bahaya Mandi Lumpur untuk Kesehatan Tubuh

Emak-emak viral mandi lumpur
Sumber :
  • TikTok @intan_komalasari92

VIVA Lifestyle – Baru-baru ini viral sejumlah siaran langsung di TikTok yang memperlihatkan aksi mandi lumpur. Dalam video itu, beberapa orang yang kebanyakan ibu-ibu lansia, merendam tubuhnya di dalam bak yang berisi campuran air dan lumpur. Akibat hal tersebut, banyak warganet yang mempertanyakan bahaya dari fenomena mandi lumpur. 

Tengah Ramai Kasus HMPV, Seperti Apa Bahaya Penularan dan Gejalanya?

Orang-orang yang disebut melakukan aksi ngemis online ini juga menyiram tubuhnya dengan lumpur jika penonton siaran memberikan koin. Semakin banyak koin yang diberikan, semakin banyak juga jumlah lumpur yang disiramkan. Nah, berikut adalah bahaya mandi lumpur seperti dirangkum dari berbagai sumber. 

1. Kulit Keriput dan Terkelupas

Kenali Penyebab Infeksi Ginjal, IDI Kota Bandar Lampung Berikan Solusi Pengobatan

Kulit keriput saat terkena air.

Photo :
  • U-Report

Mandi atau berendam di air lumpur, apalagi dalam rentang waktu yang lama bisa membuat kulit menjadi keriput. Kondisi tersebut dapat membuat kulit di area tertentu menjadi terkelupas, terutama pada telapak kaki maupun telapak tangan. 

6 Pilihan Obat Bisul Ampuh yang Bisa Dibeli di Apotek

2. Infeksi Kulit

Infeksi jamur di kulit.

Photo :
  • U-Report

Luka terbuka sering mengundang bakteri untuk menginfeksi di jaringan kulit. Infeksi kulit yang paling umum terjadi adalah selulitis. Infeksi kulit tersebut dapat menimbulkan warna kemerahan, pembengkakan, dan rasa nyeri di area kulit yang terinfeksi. 

Bahaya mandi lumpur yang lainnya yang bisa saja mengintai, yaitu terbentuknya abses pada kulit. Gejalanya sangat mirip dengan selulitis tetapi diiringi benjolan yang biasanya berisi nanah. 

3. Gatal dan Timbul Luka

Ilustrasi kulit gatal.

Photo :
  • U-Report

Selain kulit yang dapat terkelupas, paparan dari lumpur yang kotor juga bisa memantik timbulnya rasa gatal. Bila kamu terus menerus menggaruknya, maka akan muncul luka yang terbuka. Hal ini bisa menjadi gerbang masuknya bakteri ke dalam tubuh. 

Kulit eksim.

Photo :
  • U-Report

Bahaya mandi lumpur yang terakhir adalah menimbulkan efek samping yang buruk pada orang dengan kulit sensitif. Reaksi alergi dan eksim juga dapat terjadi bila kondisi kulit sedang sensitif. Bila terkena eksim, maka kulit akan mengering dan bersisik, terasa gatal, serta kadang disertai dengan adanya pembengkakan. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya