Bikin Awet Muda, Ini 8 Manfaat Akupuntur untuk Kesehatan

Langsing menggunakan akupuntur.
Sumber :

VIVA Lifestyle – Manfaat akupuntur sangat beragama untuk kesehatan dan dipercaya dapat mengurangi stresAkupuntur adalah teknik kesehatan holistik yang berasal dari praktik Pengobatan Tradisional Cina, yang dilakukan oleh ahli tusuk jarum dengan merangsang titik-titik tertentu pada tubuh dengan memasukkan jarum tipis ke dalam kulit.

Anehnya, meskipun perawatannya menggunakan jarum, namun pengobatan ini tidak menimbulkan rasa sakit. Bahkan, salah satu manfaat yang paling populer dari akupuntur ialah untuk mengurangi rasa sakit kronis di seluruh tubuh dengan cara yang alami. Akupunktur dilakukan berdasarkan kepercayaan Tiongkok bahwa penyakit bisa muncul jika aliran energi (Qi) terhambat. Scroll untuk simak artikel selengkapnya.

Melalui penusukan di titik-titik tertentu, akupunktur dipercaya bisa menjadi salah satu cara untuk melancarkan aliran Qi sekaligus mengobati berbagai penyakit. Pada tahun 2009, penelitian dari Center for Complementary Medicine di University of Munich mengulas lebih dari 11 studi yang melibatkan 2.137 pasien akupuntur.

Mereka menyimpulkan bahwa akupuntur dapat menjadi alat non-farmakologis yang berharga pada pasien sakit kepala tegang kronis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penempatan jarum pada daerah strategis dapat meminimalisir sakit kepala.

Pada dasarnya, akupunktur dilakukan untuk menyeimbangkan energi. Tubuh memiliki jalur energi yang dikenal dengan sebutan meridian. Ketika terapis menusukkan jarum pada titik-titik tertentu di sepanjang jalur meridian, aliran energi dalam tubuh akan seimbang kembali. 

Teknik akupunktur juga diakui oleh ilmu kedokteran barat untuk merangsang saraf, otot, dan jaringan ikat. Rangsangan ini dipercaya dapat memicu produksi zat penghilang rasa sakit alami dalam tubuh. Berikut manfaat akupuntur untuk kesehatan yang dirangkum dari beberapa sumber:

1. Mengurangi stres

Akupuntur.

Photo :
  • Pixabay

Salah satu manfaat akupunktur untuk kesehatan tubuh adalah mengurangi stres. Pemulihan keseimbangan energi dan memicu respons sistem saraf yang lebih baik adalah kunci untuk menurunkan perasaan stres tubuh. Cara ini dapat menurunkan kadar hormon stres dan meningkatkan suasana hati agar perasaan cemas berkurang dan lebih bahagia.

2. Mengurangi nyeri punggung dan sendi

Teknik akupuntur

Photo :
  • http://ken-zoo.blogspot.com

Seperti yang disebutkan sebelumnya, manfaat akupunktur yang paling utama adalah meredakan nyeri. Nah, cara ini dapat mengurangi ketegangan pada punggung dan leher, sehingga rasa nyeri pada punggung serta sendi jauh berkurang. Metode ini banyak dipilih karena salah satu cara bebas obat untuk atasi nyeri.

3. Meredakan sakit kepala

Akupuntur.

Photo :

Seseorang yang kerap mengalami masalah sakit kepala kronis dan migrain dapat menjadi lebih baik setelah melakukan perawatan akupunktur. Terapi ini dapat mengatasi masalah sakit kepala untuk seseorang yang tidak ingin ketergantungan pada obat resep. Disebutkan jika manfaat akupuntur ini dapat mengurangi frekuensi dan tingkat keparahan sakit kepala yang kronis.

4. Membantu mengatasi obesitas

lingkar pinggang, obesitas, kegemukan

Photo :
  • Pixabay/ Bru-No

Studi menunjukkan bahwa terapi akupunktur dapat meningkatkan metabolisme, menurunkan stres, serta menekan nafsu makan sehingga dapat mendukung penurunan berat badan. Namun, untuk mengatasi obesitas dengan akupunktur tetap dibutuhkan pola makan yang sehat dan olahraga teratur.

5. Memperlambat penuaan kulit

Akupuntur

Photo :

Terapi akupunktur dikatakan dapat memperlambat penuaan dengan memperbaiki elastisitas wajah. Terapi ini dikenal dengan istilah akupunktur kosmetik yang dilakukan dengan menusukkan jarum pada titik-titik tertentu di kepala, wajah, dan leher. Meski begitu, efektivitas akupunktur dalam bidang kecantikan masih perlu diteliti lebih lanjut.

6. Atasi insomnia

Tak Cuma Susu, 10 Makanan Penambah Tinggi Badan Ini Patut Dicoba!

Insomnia.

Photo :
  • U-Report

Menurut Jurnal Medicine November 2019, akupunktur sebagai salah satu terapi medis komplementer dan alternatif untuk insomnia, telah terbukti menjadi metode yang efektif untuk insomnia dalam banyak uji klinis. Bahkan, sebagian orang mengaku, setelah melakukan terapi akupunktur mereka merasakan tidur yang lebih nyenyak.

Dr. Tirta Ungkap Fakta Mengejutkan tentang Bahaya Vape dan Pods!

7. Baik untuk pencernaan

tanda-proses-pencernaan-alami-kerusakan

Photo :
  • U-Report
Perut Buncit Hilang dalam Seminggu? Ini Dia Rahasianya Menurut Binaragawan Ade Rai

Akupunktur juga dapat meningkatkan pencernaan dan metabolisme. Akupunktur membantu dengan menyeimbangkan sumbu usus-otak dan sistem saraf untuk mengurangi stres, yang pada gilirannya meningkatkan fungsi pencernaan.

8. Atasi jerawat

Beruntusan, jerawat

Photo :
  • Pixabay/ SharonMcCutcheon

Para ahli modern percaya bahwa akupunktur bekerja dengan meningkatkan sirkulasi darah dan mengurangi peradangan. Akupunktur dapat menawarkan manfaat untuk beberapa jenis jerawat dan kondisi kulit lainnya. Akupunktur dapat membantu mengatasi akar penyebab jerawat hormonal, ketidakseimbangan hormon, serta jerawat itu sendiri.

Selama sesi akupunktur, kulit ditusuk dengan jarum kecil. Tubuh merespons dengan cepat dengan respons penyembuhan luka yang dipercepat. Ini mungkin memiliki manfaat untuk jaringan parut, termasuk bekas jerawat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya