Angkat Beban Bisa Bikin Umur Lebih Panjang? Ini Penjelasannya

ilustrasi angkat beban
Sumber :
  • freepik/Drazen Zigic

VIVA Lifestyle – Olahraga angkat beban dapat membangun kekuatan, menambah otot, dan meningkatkan mood. Namun ternyata bukan hanya itu saja manfaat dari angkat beban. Sebuah studi menemukan bahwa angkat beban juga bisa membuat umur menjadi lebih panjang seperti yang dilansir dari TIME.

6 Gerakan Olahraga Sederhana di Rumah Hanya Bermodal Kursi, Dijamin Mudah Dilakukan

Sebuah studi observasional dilakukan selama sekitar 10 tahun terhadap hampir 100.000 orang menemukan orang yang mengangkat beban sekali atau dua kali seminggu — tanpa melakukan olahraga lain memiliki risiko 9 persen lebih rendah meninggal karena sebab apapun kecuali kanker. Scrolll untuk simak artikel selengkapnya.

Orang yang mengangkat beban sekali atau dua kali dalam seminggu dengan latihan aerobik bernasib lebih baik; risiko kematian mereka 41 persen lebih rendah daripada mereka yang tidak berolahraga.

Suka Olahraga? Berikut Tips Memilih Sepatu yang Cocok

Angkat beban

Photo :
  • Times of India

Hasil penelitian ini diterbitkan pada 27 September 2022 di British Journal of Sports Medicine. Jessica Gorzelitz, asisten profesor kesehatan di University of Iowa dan rekan penelitiannya mengatakan bahwa temuan tersebut sesuai dengan pedoman aktivitas federal — merekomendasikan agar orang dewasa melakukan setidaknya 150 menit latihan aerobik per pekan dan ditambah latihan otot. 

300 Peserta Ikuti Balance Bike Championship 2024, Melatih Sportivitas Sejak Dini

“Jika Anda menginginkan hasil yang maksimal, risiko terendah diamati pada kelompok yang melakukan latihan aerobik dan angkat besi,” kata Gorzelitz.

Studi ini memiliki beberapa keterbatasan. Para peneliti tidak dapat menganalisis intensitas dan detail lainnya tentang latihan angkat beban. Orang-orang dalam penelitian ini juga cenderung lebih tua dari populasi umum — dengan usia rata-rata 71 tahun yang berarti hasilnya mungkin tidak digeneralisasi untuk orang dewasa yang lebih muda. 

Penelitian lain memberikan alasan yang masuk akal mengapa angkat beban bisa menurunkan risiko kematian. Latihan ini meningkatkan komposisi tubuh, memangkas lemak, dan membangun otot — menurut penelitian dikaitkan dengan risiko kematian yang lebih rendah dari penyebab apapun terutama kematian kardiovaskular. 

ilustrasi angkat beban

Photo :
  • nakaridore/freepik

Namun terlepas dari manfaatnya yang jelas, kurang dari seperempat orang di Amerika Serikat memenuhi pedoman aktivitas fisik AS.

“Orang tidak perlu kehabisan tenaga dan mulai berlatih untuk binaraga. Melakukan sesuatu lebih baik daripada tidak sama sekali,” ujar Gorzelitz.

Ia melanjutkan, “mulailah perlahan dan cari bantuan daring atau dari pelatih pribadi. Tidak apa-apa untuk memulai dengan langkah kecil demi meningkatkan kesehatan Anda.”

Ilustrasi perut rata dari proses menurunkan berat badan.

3 Kesalahan yang Tidak Disadari Jadi Kegagalan dalam Menurunkan Berat Badan, Cek!

Kardio jadi latihan yang banyak dipilih untuk menurunkan berat badan. Sayangnya, sebagian orang masih belum memiliki perut rata meski sudah latihan secara rutin.

img_title
VIVA.co.id
5 Januari 2025