Awas Kecanduan! Ini Dampak Buruk Nonton Film Porno
- dailystar
VIVA Lifestyle – Film porno atau yang lebih dikenal dengan istilah bokep merupakan film yang sengaja dibuat untuk meningkatkan atau membangkitkan rangsangan seksual terhadap penontonnya.
Tayangan yang bisa disebut film porno adalah film yang langsung mempertontonkan organ kelamin dengan jalan cerita ala kadarnya atau tidak ada jalan cerita sama sekali.
Namun dalam medis, menonton bokep adalah tindakan berbahaya lantaran berdampak buruk pada kesehatan salah satunya yaitu dapat mengurangi dan mengganggu kinerja otak.
Sayangnya masih banyak orang yang mengesampingkan efek buruk menyaksikan film porno dan memilih terus menonton demi memuaskan hasrat semata.
Tingkatan film porno
Sebelum mengetahui bahaya dari menonton film porno, perlu diketahui bahwa mereka mempunyai tingkatan yang terdiri dari X1, X2, X3, dan paling tinggi bernama gonzo seperti yang dilansir dari kanal YouTube Kata Dokter.
Tingkatan yang paling hardcore atau gonzo memiliki contoh adegan satu perempuan berhubungan badan dengan dua laki-laki.
Dampak buruk film porno
Apa saja dampak negatif dari menonton bokep? Yuk simak penjelasan dari dr. Haekal Anshari, M.Biomed (AMM).
- Mempertanyakan seksualitas diri sendiri
Seseorang yang gemar menonton film bokep akan membandingkan diri sendiri dengan yang ada di film tersebut. Misalnya membandingkan ukuran alat kelamin yang lebih besar di film daripada milik sendiri.
- Terjadi gangguan fungsi eksekutif di otak bagian depan
Ada penelitian yang menyatakan orang-orang yang kecanduan bokep satu minggu sekali, maka dalam jangka waktu 10 tahun akan terjadi gangguan pada fungsi eksekutif yang ada di otak bagian depan.
Fungsi eksekutif di otak bagian depan berperan penting untuk membuat manusia bisa membedakan mana yang benar dan salah serta memutuskan suatu hal dengan cepat. Kalau fungsi eksekutif terganggu, maka seseorang menjadi ‘rusak’ secara fisik dan emosional.
Belajar tentang hubungan seksual
Jika kamu ingin mendapatkan referensi bagaimana melakukan hubungan seksual, maka belajarlah dari mereka yang punya kompetensi yaitu seksolog atau dokter yang punya keahlian di bidang seksologi. Jangan sekali-kali mencari tahu melalui bokep.