10 Makanan Penurun Asam Urat Agar Persendian Tidak Sakit Lagi

Jenis Makanan Baik dan Sehat untuk Penderita Asam Urat
Sumber :
  • U-Report

VIVA Lifestyle – Makanan penurun asam urat perlu diketahui agar persendian tidak terasa sakit lagi. Tingginya kadar asam urat dalam tubuh dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan seperti radang sendi. Hal itu terjadi karena tubuh kita tidak mampu mengeluarkan limbah yang menimbulkan asam urat dalam tubuh yang membentuk kristal padat di persendian.

Warga Banggai Gabung Berani Gaspoll, Siap Pilih Anwar Hafid di Pilgub Sulteng

Menjaga kesehatan adalah hal utama yang paling penting, caranya dengan mengonsumsi makanan yang mencakup semua nutrisi penting seperti karbohidrat, protein, asam lemak yang baik dan sehat, vitamin dan mineral. 

Orang yang menderita kadar asam urat tinggi dalam darah mungkin merasa sulit untuk memilih makanan yang tepat dan sehat. Oleh karena itu, pada artikel kali ini akan disebutkan beberapa pilihan makanan penurun asam urat dalam tubuh yang dilansir dari Times of India. Scroll ke bawah untuk simak artikelnya. 

Wahono-Nurul Akan Tingkatkan Fasilitas dan Layanan Kesehatan jika Terpilih Pimpin Bojonegoro

1. Teh Hijau

Ilustrasi teh hijau.

Photo :
  • U-Report
Duh, Konsumsi Protein Masyarakat Indonesia Jauh di Bawah Negara ASEAN

Pertama adalah teh hijau yang kaya akan kandungan katekin tinggi, merupakan antioksidan yang kuat. Seperti yang diyakini oleh banyak orang, katekin digunakan untuk memperlambat produksi jenis enzim tertentu dalam tubuh. Katekin terkait dengan pembentukan asam urat dan sangat membantu dalam mengurangi kadar asam urat.

2. Makanan Berserat

Serat

Photo :
  • times of india

Makanan penurun asam urat selanjutnya adalah makanan yang mengandung serat. Memilih makanan kaya serat dapat membantu mengurangi kadar asam urat dalam tubuh. Misalnya seperti oat, biji-bijian, sayuran seperti brokoli, labu dan seledri yang dapat menurunkan kadar asam urat. Jenis makanan ini dipenuhi dengan serat makanan yang sangat bermanfaat dalam penyerapan asam urat dan menghilangkannya dari tubuh.

3. Vitamin C

vitamin c

Photo :
  • U-Report

Tak lupa konsumsi juga vitamin C sebagai salah satu makanan penurun asam urat. Kamu bisa mendapatkannya dari buah-buahan yang diperkaya akan vitamin C dalam makanan sehari-hari untuk mendapatkan hasil terbaik. Penelitian telah menunjukkan bahwa dengan konsumsi 500 mg Vitamin C setiap hari dapat menurunkan kadar asam urat dalam waktu singkat. 

Kamu bisa mengonsumsi jus jeruk atau jeruk nipis manis kaya akan kandungan vitamin C yang, bisa sangat membantu dalam menyediakan jumlah vitamin C yang dibutuhkan.

4. Ceri

Buah Ceri

Photo :
  • everydayhealth

Bagi mereka yang menderita kadar asam urat tinggi dalam tubuh, memilih jenis buah yang tepat dapat membantu menjaga kadar asam urat. Semua jenis berry seperti strawberry, blueberry, raspberry dan yang lainnya memiliki sifat anti-inflamasi. Selain itu, jenis buah-buahan tersebut juga tinggi akan kandungan serat yang membantu dalam mempromosikan pengurangan asam urat dalam darah.

5. Air atau Cairan

#airminum

Photo :
  • Pixabay

Perlu kamu ketahui bahwa air adalah salah satu pembersih alami dan cairan yang mengeluarkan racun dari tubuh. Jadi, setidaknya kamu harus minum sebanyak 10-12 gelas air pada setiap harinya. Air juga bermanfaat karena membantu menghilangkan asam urat dari tubuh melalui ekskresi. Oleh karena itu, minum lebih banyak cairan dan air akan membantu mengurangi kadar asam urat. Tapi, ingatlah untuk memilih jenis minuman  yang tepat.

6. Berry

Acai Berry.

Photo :
  • U-Report

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa berry secara umum memiliki sifat anti-inflamasi yang terbuat dari zat yang disebut anthocyanin. Zat khusus ini bermanfaat dan membantu dalam mengurangi kadar asam urat yang tinggi. Ini juga mencegah asam urat mengkristal dan menumpuk di persendian yang nantinya dapat menyebabkan nyeri sendi. Sehingga kamu bisa memasukkannya ke dalam daftar makanan penurun asam urat.

7. Tomat

#tomat

Photo :
  • U-Report

Buah-buahan seperti halnya sayuran sangat membantu dalam meredakan peningkatan kadar asam urat. Tomat, yang juga dianggap sebagai buah daripada sayuran, baik untuk tubuh dan kandungan vitamin C yang tinggi di dalamnya dapat membantu mengurangi kadar asam urat.

8. Wortel dan Mentimun

WOrtel

Photo :
  • Eat This

Berikutnya, makanan penurun asam urat adalah mentimun dan wortel. Wortel dan mentimun sangat bagus untuk kesehatan jika memiliki kandungan asam urat yang tinggi di dalam tubuh. Wortel sangat kaya akan antioksidan yang baik dalam mengontrol produksi enzim. Enzim ini mempromosikan sintesis asam urat dalam darah. 

Karena kandungan seratnya yang tinggi, wortel dan mentimun juga membantu dalam mengeluarkan kandungan asam urat dari tubuh. Mentimun juga merupakan pilihan yang bagus untuk orang-orang dengan asam urat tinggi dalam darah.

9. Sayuran

sayuran

Photo :
  • U-Report

Seperti yang diketahui, sayuran membantu mengurangi kadar asam urat yang tinggi dan juga menjaga asam urat tetap terkendali dalam tubuh. Namun, jika kamu didiagnosis dengan asam urat yang tingkatnya sudah tinggi, sayuran seperti bayam, asparagus, kacang polong dan kembang kol harus dihindari karena dapat berkontribusi untuk meningkatkan kadar asam urat. 

Kamu bisa menggantinya dengan mengonsumsi jenis sayuran lain seperti tomat, brokoli dan mentimun yang menjadi beberapa sayuran yang perlu kamu mulai konsumsi.

10. Dark Chocolate

Dark chocolate

Photo :
  • healthline.com

Makanan penurun asam urat yang terakhir adalah dark chocolate atau cokelat hitam. Theobromine adalah alkaloid yang strukturnya mirip dengan kafein yang ditemukan dalam biji kakao atau biji cokelat. Kandungan itu juga sangat tinggi dan terkandung dalam cokelat hitam. 

Alkaloid theobromine sangat membantu untuk menurunkan kadar asam urat yang tinggi karena dapat membantu mengendurkan otot-otot bronkus paru-paru. Penelitian juga menunjukkan bahwa mengonsumsi dark chocolate lebih efektif daripada kodein, jenis alkaloid lain yang gunannya untuk meredakan batuk.

Cagub Sulut Elly Lasut saat kampanye.

Berpengalaman di Pemerintahan, Elly Lasut Didukung Tokoh Minahasa Utara untuk Pimpin Sulut

Pengalaman Elly Lasut sebagai Bupati Talaud selama tiga periode dinilai jadi bukti kepercayaan tinggi masyarakat.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024