6 Tips Mencegah Penyakit Asam Urat, Ketahui Juga Penyebabnya

Ilustrasi kaki.
Sumber :
  • Freepik/schantalao

VIVA Lifestyle Tips mencegah penyakit asam urat perlu diketahui oleh berbagai usia. Penyakit asam urat atau gout adalah salah satu jenis radang sendi yang terjadi karena adanya penumpukan kristal asam urat. Kondisi ini dapat terjadi pada sendi mana pun, seperti di jari kaki, pergelangan kaki, lutut, dan paling sering di jempol kaki. Pada kondisi normal, asam urat larut dalam darah dan dikeluarkan melalui urine. Akan tetapi pada kondisi tertentu, asam urat dapat menumpuk akibat tubuh menghasilkan asam urat dalam jumlah yang berlebihan atau mengalami gangguan dalam membuang kelebihan asam urat.

Faktor Risiko Penyakit Asam Urat

Terdapat beberapa faktor yang dapat memicu peningkatan kadar asam urat dalam darah seseorang, antara lain:

  • Memiliki keluarga yang mengidap asam urat.
  • Baru saja mengalami cedera atau pembedahan.
  • Sering mengonsumsi makanan dengan kandungan purin tinggi, seperti daging merah, jeroan hewan, dan beberapa jenis hidangan laut (misalnya teri, sarden, kerang, atau tuna).
  • Sering mengonsumsi minuman beralkohol dan minuman tinggi gula.
  • Memiliki kondisi medis tertentu misalnya diabetes, gangguan sindrom metabolik, penyakit jantung, penyakit ginjal, penyakit tiroid, kolesterol tinggi, leukemia, anemia, sleep apnea, hipertensi, dan obesitas.

Berikut tips mencegah penyakit asam urat yang dilansir dari laman halodoc yang dapat dilakukan di rumah:

1. Minum Banyak Air

Ilustrasi minum air/air putih.

Photo :
  • Pexels/Karolina Gabrowska

Selain air putih, minuman yang disarankan adalah minuman yang diionisasi atau yang mengandung mineral. Kamu dapat minum delapan hingga 12 gelas sehari. Selain itu, kamu wajib mengurangi konsumsi air alkali dan jangan minum air berbaking soda, karena dua jenis minuman ini mengandung banyak garam yang berbahaya bagi pengidap asam urat.

2. Rajin Konsumsi Ceri, Seledri, dan Stroberi

Jus seledri

Photo :
  • U-Report

Tiga jenis makanan ini disinyalir mengandung komponen yang efektif memerangi asam urat. Ketiganya mengandung antioksidan lengkap dan senyawa lain seperti asam fenolik dan quercetin khususnya dalam seledri yang melindungi persendian dari peradangan. Selain itu, biji seledri memiliki potensi untuk mengurangi penumpukan asam urat.

3. Menghentikan Konsumsi Alkohol

Ilustrasi Scotch whisky/minuman beralkohol.

Photo :
  • Freepik/rawpixel.com

Alkohol dan makanan tinggi gula lainnya bisa menjadi penyebab asam urat. Nah, agar gejala tidak kambuh, menghindari dua hal ini sangat penting. Sebaliknya, konsumsi air putih atau serta makan buah-buahan yang segar tanpa tambahan gula.

4. Menurunkan Berat Badan

Mengukur berat badan dengan lingkar pinggang

Photo :
  • Eat This

Apabila kamu termasuk kelebihan berat, sebaiknya turunkan berat badan. Penurunan berat badan adalah hal penting dalam pencegahan asam urat, meski yang paling sulit untuk dilakukan. Berat badan yang terkontrol mencegah penambahan beban pada persendian.

5. Minum Susu dan Jus Jeruk

Ilustrasi jus jeruk

Photo :
  • Pixabay/stevepb

Susu terbukti mampu menurunkan kadar asam urat. Jika kamu potensial mengidap asam urat, risikonya dapat diturunkan bila minum segelas susu setiap hari. Satu gelas susu menurunkan asam urat hingga 0,25 mg/dL, demikian pula dengan jus jeruk, walau susu lebih ampuh mencegah asam urat.

6. Olahraga Rutin

Ilustrasi olahraga/push up.

Photo :
  • Pexels/Monstera
Perut Buncit Hilang dalam Seminggu? Ini Dia Rahasianya Menurut Binaragawan Ade Rai

Menjaga tubuh tetap aktif dengan olahraga menyehatkan tubuh secara keseluruhan. Selain itu, berat badan juga lebih ideal sehingga risiko terkena encok di kemudian hari juga bisa menurun. Pilih olahraga yang sesuai dengan kondisi dan buat jadwal olahraga supaya kamu tetap disiplin.

Penyebab Penyakit Asam Urat 

Olahraga Lari saat Polusi Udara Buruk Bukan Ide Bagus, Begini Bahayanya bagi Kesehatan

Secara alamiah, asam urat merupakan senyawa yang diproduksi oleh tubuh untuk mengurai purin. Purin merupakan zat alami yang memiliki beberapa fungsi penting bagi tubuh. Mulai dari mengatur pertumbuhan sel hingga menyediakan energi. Nantinya, ketika sudah selesai digunakan tubuh, asam urat akan dibuang melalui urine. 

Namun, terkadang tubuh dapat menghasilkan terlalu banyak asam urat atau ginjal mengalami gangguan sehingga mengeluarkan terlalu sedikit asam urat. Ketika ini terjadi, asam urat dapat menumpuk, membentuk kristal urat tajam seperti jarum di sendi atau jaringan di sekitarnya yang menyebabkan rasa sakit, peradangan, dan pembengkakan.

Menuju Olimpiade LA 2028, PP Pordasi Geber Program Animal Welfare
Indonesia Pingpong League (IPL) 2024 serie tiga resmi bergulir

Persaingan Makin Panas, Indonesia Pingpong League Seri 3 Resmi Bergulir

BRImo Indonesia Pingpong League (IPL) 2024 serie tiga resmi bergulir di GOR Ahmad Yani, Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, selama 29 November - 1 Desember.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024