2 Jenis Nyeri di Tangan dan Kaki Tanda Kolesterol Tinggi
- Freepik/wayhomestudio
VIVA Lifestyle – Kolesterol tinggi artinya Anda memiliki terlalu banyak kolesterol, senyawa seperti lilin yang diproduksi di dalam hati, di dalam darah Anda. Kolesterol memiliki sejumlah peran penting dalam tubuh, seperti membangun struktur membran sel.
Namun, Anda butuh menjaga keseimbangan kolsterol di dalam tubuh, meningkatkan timbangan bisa menyebabkan timbunan kolesterol yang bisa mengurangi aliran darah ke tangan dan kaki.
Proses ini, secara formal dikenal sebagai penyakit pembuluh darah perifer, bisa memproduksi tanda-tanda peringatan akut.
Salah satu tanda yang bisa terlihat adalah rasa sakit atau nyeri saat menggunakan tangan, demikian menurut badan kesehatan Mayo Clinic.
Menurut Mayo Clinic, hal ini bisa berupa sakit atau kram saat menjahit, menulis atau melakukan tugas manual lainnya. Nyeri otot atau kram, yang biasanya dimulai selama olahraga dan berakhir dengan istirahat, dinamakan dengan klaudikasio.
Menurut badan kesehatan Inggris, NHS, nyeri ini juga menyerang kaki ketika berjalan.
"Rasa sakitnya bisa memiliki rentang dari ringan hingga parah, dan biasanya hilang setelah beberapa menit setelah Anda mengistirahatkan kaki," jelas NHS dikutip laman Express.
"Kedua kaki yang sering terdampak di waktu yang sama, meskipun nyerinya bisa lebih buruk di satu kaki," lanjut badan kesehatan itu.
Tanda lain dari penyakit pembuluh darah perifer meliputi:
- Rambut rontok di tungkai dan kaki
- Kebas atau kaki yang melemah
- Kuku rapuh atau lambat tumbuh
- Luka (terbuka) di kaki dan tungkai, yang tidak sembuh
- Perubahan warna kulit di kaki, seperti berubah pucat atau biru
- Pada pria, disfungsi ereksi
- Otot di kaki mengecil
Mengingat risiko yang berkaitan, sangat penting untuk mengurangi kadar kolesterol yang tinggi. Yang pertama dan utama adalah Anda harus memeriksa kadar kolesterol.
Kolesterol tinggi tidak menyebabkan gejala. Anda hanya bisa mengetahuinya lewat tes darah.
"Dokter Anda mungkin akan menyarankan untuk menjalani tes jika dia berpikir kadar kolesterol Anda bisa saja tinggi," catat NHS.