INFOGRAFIK: Waspada Subvarian Omicron Sudah Masuk Indonesia
- Dokumentasi VIVA
VIVA – Virus COVID-19 varian Omicron BA.4 dan BA.5 dikonfirmasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah memasuki Indonesia dan sudah menjangkit 8 orang.
Munculnya kasus COVID-19 subvarian Omicron baru, BA.4 dan BA.5 masih terus dipantau perkembangannya oleh pemerintah Indonesia. Meski dinilai kenaikan kasus positif masih terkendali, namun Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengingatkan bahwa lonjakan bisa terjadi di pertengahan Juli 2022. Â
"Pengamatan kami ini gelombang BA.4 dan BA.5 itu biasanya puncaknya tercapai satu bulan sesudah penemuan kasus pertama. Jadi, seharusnya di minggu kedua atau minggu ketiga Juli kita akan melihat puncak kasus dari BA.4 dan BA.5 ini," ujarnya dalam konferensi pers virtual di Youtube Sekretariat Presiden beberapa waktu yang lalu.
Berikut informasi terkait Omicron yang perlu diwaspadai: