13 Cara Memutihkan Selangkangan Hitam Secara Alami dan Aman

Ilustrasi kaos kaki panjang, selangkangan
Sumber :
  • Pixabay/ OlgaVolkovitskaia

VIVA – Cara memutihkan selangkangan. Kulit selangkangan yang menghitam sebetulnya itu merupakan hal yang wajar dan sering terjadi, sebab perubahan warna bisa disebabkan beberapa faktor, seperti bertambahnya usia, perubahan kulit mati, dan terlalu sering mencukur bulu kemaluan.

Marak Overclaim dan Bahan Berbahaya, Kandungan Skincare Seperti Ini Diprediksi Bakal Dicari di 2025

Pasalnya warna kulit pada bagian lipatan tubuh sering kali cenderung berwarna hitam, hal itu bisa juga disebabkan karena keringat dan aktivitas anda sehari-sehari.

Selangkangan yang berwarna gelap umumnya disebabkan karena struktur kulit bagian paha dalam menghasilkan melanin berlebihan, melanin merupakan pigmen yang memberi warna pada bagian kulit selangkangan.

6 Rahasia Manfaat Buah Naga, Bantu Jaga Berat Badan Ideal sampai Stabilkan Gula Darah

Ketika anda mengalami hal ini, hal tersebut sangat membutuhkan perawatan khusus agar warna selangkangan tetap cerah. Ada banyak sekali cara untuk membersihkan selangkangan kulit anda yang mulai menghilang, dari mulai bahan yang alami sampai menggunakan krim pemutih kulit.

Berikut beberapa cara memutihkan selangkangan secara alami dan aman seperti dikutip dari berbagai sumber kesehatan:

6 Pilihan Obat Panu Paling Ampuh agar Cepat Sembuh

1. Gula

Gula pasir dan air putih.

Photo :
  • express.co.uk

Cara memutihkan selangkangan bisa dengan gula. Gula tidak hanya untuk menambahkan cita rasa makanan. Gula juga sangat bermanfaat untuk membersihkan kulit selangkangan. Gula yang dijadikan scrub kerap digunakan untuk membersihkan wajah melalui proses eksfoliasi kulit dengan mengangkat sel-sel kulit yang sudah mati.

Cara penggunaannya terbilang cukup mudah. Buat jus lemon kemudian campurkan satu sendok gula pasir, lalu tambahkan satu sendok madu alami, kemudian oleskan kebagian selangkangan secara perlahan-lahan.

2. Kentang

Ilustrasi Kentang

Photo :
  • U-Report

Cara memutihkan selangkangan bisa juga dengan kentang. Pasalnya kentang memiliki kandungan antibiotik alami untuk membantu mencerahkan kulit selangkangan supaya terlihat lebih cerah. Cara penggunaannya pun terbilang cukup mudah.

Cukup dengan merebus kentang kemudian haluskan lalu tambahkan dua sendok makan susu bubuk, setelah tercampur dan menjadi sedikit mencair oleskan ke bagian selangkangan dan tunggu selama 20 menit sebelum dibilas dengan air hangat.

3. Bengkoang

Bengkoang

Photo :
  • U-Report

Cara memutihkan selangkangan bisa dengan bengkoang. Bengkoang tidak hanya untuk memutihkan wajah saja, akan tetapi dalam kandungan bengkoang terdapat Vitamin B dan Vitamin C yang bisa memutihkan bagian selangkangan anda yang berwarna kehitaman, cara penggunaanya pun sangat mudah, cukup dengan parut bengkoang kemudian oleskan kebagian selangkangan anda setelah habis mandi, lakukan itu secara rutin.

4. Lidah Buaya

Ilustrasi lidah buaya/aloe vera.

Photo :
  • Freepik

Cara memutihkan selangkangan bisa dengan memanfaatkan lidah buaya. Di dalam lidah buaya terdapat Zat Aloin, lidah buaya juga bermanfaat untuk membersihkan kulit yang iritasi serta membantu mencerahkan kulit yang gelap, cara penggunaanya pun sangat mudah, oleskan lidah buaya ke bagian selangkangan kemudian diamkan selama 20 menit dan bilas dengan air bersih.

5. Lemon

Manfaat lemon

Photo :
  • stardaily

Cara memutihkan selangkangan bisa dengan lemon. Pasalnya lemon merupakan buah yang tinggi dengan vitamin C yang dapat membantu mengurangi hiperpigmentasi, selain dengan Lemon bisa dicampurkan dengan minyak kelapa yang berfungsi sebagai pelembab dan dapat membantu menjaga paha anda tetap lembab sekaligus menjaga elastisitas kulit.

Cara penggunaannya pun terbilang cukup mudah campurkan beberapa sendok minyak kelapa dengan setengah lemon, kemudian gosok di bagian selangkangan, namun harus berhati-hati jangan sampai mengenai kebagian kemaluan, setelah dialihkan diamkan selama 10-20 menit kemudian bersihkan dengan air bersih.

6. Baking Soda

Baking soda.

Photo :
  • U-Report

Cara memutihkan selangkangan bisa dengan baking soda. Baking soda begitu banyak sekali manfaat untuk kesehatan kulit, dengan menggunakan baking soda kulit lapisan luar anda bisa mengelupas sendiri, akan tetapi anda harus berhati-hati untuk menggunakannya jangan sampai terlalu cepat mengoleskannya supaya tidak terjadi lecet.

Cara penggunaannya pun sangat mudah, cukup campurkan satu sendok baking soda dengan satu sendok air, kemudian oleskan kebagian selangkangan anda, lalu biarkan 10-20 menit sebelum dibersihkan dengan air bersih.

7. Kunyit

Kunyit.

Photo :

Cara memutihkan selangkangan bisa juga dengan kunyit. Pasalnya Kunyit memiliki kandungan senyawa pigmen berwarna kuning atau oranye yang dipercaya dapat memutihkan selangkangan dengan cepat.

Cara penggunaan pun sangat mudah, anda bisa mencampurkan bubuk kunyit dengan perasan air jeruk nipis atau lemon untuk dioleskan pada area selangkangan. Selanjutnya, diamkan lulur tersebut selama 20 hingga 30 menit. Lakukanlah perawatan ini sebanyak dua kali dalam seminggu.

8. Mentimun

Irisan mentimun

Photo :
  • U-Report

Cara memutihkan selangkangan selanjutnya bisa dengan menggunakan mentimun. Mentimun memiliki banyak kandungan seperti  mineral dan vitamin di dalamnya. Untuk memutihkan selangkangan, kamu bisa memarut timun secukupnya. Selanjutnya, gosok area selangkangan selama 30 menit dan bilaslah menggunakan air hangat. Menariknya lagi, jus ketimun atau irisannya juga dapat mengurangi iritasi dan mengencangkan kulit selangkangan.

9. Oatmeal dan Yoghurt

Masker oatmeal

Photo :
  • U-Report

Cara memutihkan selangkangan bisa dengan Oatmeal dan Yoghurt, selain untuk dijadikan sarapan, juga berfungsi untuk mengobati masalah kulit meradang akibat kering. Di sisi lain, yoghurt dikenal memiliki kandungan asam laktat yang baik untuk meningkatkan kesehatan kulit.

Cara penggunaannya sangat mudah campurkan tiga sendok Oatmeal dan tiga sendok Yoghurt, setelah itu aduk rata, setelah mencair oleskan kebagian selangkangan anda dengan rata, diamkan selama 5-10 menit, setelah itu bersihkan dengan air bersih.

10. Air Beras

Manfaat air cucian beras.

Photo :
  • rsud.patikab.go.id

Cara memutihkan selangkangan bisa juga dengan air beras. Air bekas mencuci beras sangat bermanfaat untuk mencerahkan kulit selangkangan anda, dalam kandungan air beras itu terdapat asam ferulat yang berperan sebagai antioksidan alami, anda bisa melakukannya secara rutin mengoleskan air beras ke bagian selangkangan.

11. Obat Pemutih

Cara memutihkan selangkangan, selain dengan menggunakan bahan alami bisa juga dengan menggunakan beberapa obat yang sudah direkomendasikan oleh dokter kulit. Namun pada umumnya obat pemutih selangkangan banyak mengandung bahan alami jadi tidak terlalu berisiko menimbulkan alergi, akan tetapi sebelum membeli obat pemutih sebaiknya konsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

12. Minyak Zaitun

Manfaat Minyak Zaitun

Photo :
  • U-Report

Cara memutihkan Selangkangan bisa juga dengan minyak zaitun, dalam kandungan minyak zaitun terdapat berbagai vitamin yang bagus untuk mencerahkan kulit dan khasiatnya sudah terbukti sejak lama, selain itu minyak zaitun juga mengandung zat linoleic acid yang bisa menjaga kadar air dalam kulit.

Cara menggunakan minyak zaitun untuk memutihkan selangkangan, campurkan empat sendok minyak zaitun dengan madu, kemudian oleskan ke bagian selangkangan dan tunggu hingga 10-20 menit sebelum dibersihkan dengan air.

13. Putih telur

Putih telur.

Photo :
  • U-Report

Cara memutihkan selangkangan terakhir adalah bisa dengan putih telur. Putih telur juga sering digunakan untuk masker wajah berfungsi untuk mengangkat sel kulit yang mati dan komedo pada wajah. Putih telur juga memiliki kandungan protein yang sangat tinggi dan baik meregenerasi kulit.

Cara pemakaian pun sangat mudah. Pisahkan putih telur dari kuning telur, tambahkan madu dan jeruk nipis, kemudian aduk hingga berbusa lalu oleskan kebagian selangkangan dan tunggu sampai 20-30 menit sebelum dibilas dengan air bersih, namun disarankan menggunakan air hangat.

terlindungi dari sinar matahari

Tips Menjaga Kesehatan Kulit di Tengah Paparan Matahari Tropis Indonesia

Paparan sinar matahari tanpa perlindungan dapat merusak lapisan pelindung kulit. UVA dan UVB, dua jenis sinar UV yang berbeda, memiliki efek buruk bagi kulit.

img_title
VIVA.co.id
4 Januari 2025