Valentine Dinner Edition, 2 Chef Ternama Sajikan Daging Sapi Australia

MLA gelar Valentine Dinner Edition di Westin Surabaya (14/2)
Sumber :
  • MLA

VIVA – Di hari kasih sayang atau Valentine yang jatuh pada 14 Februari 2022, dua koki ternama Chef Chandra Yudasswara dan Chef John Tarigan mengulas cita rasa Daging Sapi dari Australia. Daging sapi selalu menjadi menu favorit untuk semua kalangan, apalagi bila mencicipi menu unik dari daging sapi pilihan.

Barry dan Sunita Pulang Jelang Hari Valentine

Meat Livestock Australia (MLA) kembali hadir memberikan ide menarik menu daging sapi dan tentunya memberikan pengalaman berbeda menikmati daging sapi Australia melalui event Valentine Dinner Edition, yang digelar di Westin Surabaya.

"Karena memang mengulas cita rasa daging sapi ini agak berbeda. Melalui kreatifitas chef bisa menghasilkan makan yang juga khas, apalagi saat spesial valentine. Selain rasanya bisa ditingkatkan lagi," ujar Chief Representative MLA Indonesia, Valeska.

Pernah Viral, Steakhouse Terlezat Ini Kini Hadir di Jakarta

Dalam event ini, menu yang disajikan kedua celebrity chef ini meliputi Amuse Bouche, Appetizer, Soup, entrée, Main, dan Dessert. Valeska menjelaskan, ada tiga menu yang dibuat oleh Chef Chandra dengan bagian daging paling utama. Yakni Wagyu Tenderloin.

Marshanda Dapat Buket Bunga dari Inisial C, Begini Respons Vicky Prasetyo

Pada acara hari ini Chef Chandra akan memasak daging sapi Australia dengan tema International. Diketahui juga bahwa semua daging sapi australia sudah tersertifikasi halal diakui oleh MUI dan juga aman dari segi keamanan pangan.

Sementara Chef John membuat beberapa menu ringan yang memiliki perpaduan cukup bagus.

"Daging sapi Australia dapat di beli di supermarket. Selain itu, kalau bicara daging sapi australia, biasanya satu karkas sapi bisa dipotong menjadi sekitar 30 bagian, sehingga bisa digunakan untuk berbagai hidangan. Jadi yang dihadirkan malam ini tidak begitu mahal tapi empuk dan masih bisa digunakan untuk makanan sehari hari. Untuk bagian Tenderloin mempunyai tekstur paling empuk dan mudah sekali diolah, misalnya dimasak di rumah menjadi steak," ujar Valeska.

"Peternakan di Australia mempehatikan semua unsur, baik dari pakan rumput, cara mengembangbiakkan sampai ke pemotongan sudah ada sistem jaminan kualitas juga. Jadi memang sangat konsisten. Di Surabaya, daging sapi australia masuk ke modern ritel seperti supermarket, sehingga, dengan rantai dingin, suhu daging sapi Australia terjaga dan kualitasnya tetap baik sampai diterima di Hotel dan Resto,” paparnya.

"Kami bekerja sama dengan hotel di Surabaya maupun di daerah lain. Rencananya nanti di Bali dan Jakarta akan melaksanakan kolaborasi dengan beberapa hotel dan restoran, mengambil tema yang sama. Kemarin juga tema natal. Konsepnya bekerja sama dengan sejumlah restoran untuk menonjolkan menu daging sapi Australia di restoran," tutupnya.

Chef Chandra Yudasswara menambahkan, “masing masing menu memiliki  karakteristik yang berbeda jika dibandingkan dengan daging lokal. Lebih aman dari peternakan sampai diterima tangan konsumen, higienis. Kualitas dan pengiriman terjaga, pengiriman terjaga, serta halal. Pengaturan waktu memasak daging sapi australia lebih pendek dan minimum. Jadi cuma sebentar," jelasnya.

Tertarik untuk mencoba daging Australia dari MLA? Anda bisa mengetahui informasi lebih lanjut mengenai program-program dari True Aussie Beef Indonesia melalui media sosial MLA, seperti Instagram @trueaussieid, YouTube True Aussie Indonesia Official, dan website www.trueaussiebeefandlamb.id. True Aussie Beef, Aussie It’s Just Better!

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya