Awas, Sakit Perut Seperti Ini Indikasikan Irritable Bowel Syndrome

Ilustrasi sakit perut
Sumber :
  • Pexels/sora shimazaki

VIVA – Irritable Bowel Syndrome (IBS) atau sindrom iritasi usus besar adalah kumpulan gejala akibat iritasi pada saluran pencernaan. Salah satu gejala yang timbul adalah sakit atau kram perut yang berulang. 

Rahasia Hidup Sehat dan Bahagia dengan Gaya Hidup Minimalis

Lalu pertanyaannya, jika kita sering merasakan sakit perut, apakah itu sudah pasti mengindikasikan sindrom iritasi usus besar ini? 

Spesialis penyakit dalam, dr. Agastjya Wisjnu Wardhana, SpPD, FINASIM, menegaskan tidak semua sakit perut menandakan Irritable Bowel Syndrome. Apa saja gejala-gejalanya? 

Mau Tetap Sehat di Usia 40-an? Kenali 5 Kebiasaan Buruk yang Harus Dihindari!

Ilustrasi sakit perut.

Photo :
  • U-Report

"IBS itu ada gejala-gejala khusus yang memenuhi kriterianya. Kita menggunakan kriteria Roma, syaratnya nyeri perut, perubahan pola defekasi (buang air besar), konsistensi feses, adanya muntah atau sendawa, sembelit, juga ditandai anemia atau buang airnya bercampur dengan lendir," ujarnya dalam tayangan Hidup Sehat tvOne, Selasa 11 Januari 2022. 

5 Kebiasaan Sehat untuk Mencegah Penyakit Kronis

Lebih lanjut dokter Agastjya menjelaskan, tanda atau gejala pertama yang dirasakan adalah timbulnya rasa nyeri yang hebat. 

"Kemudian perubahaan pola defekasi, kemudian ada gambaran kelainan, seperti kembung, mual dan muntah, dan ada lagi lendir yang bercampur dengan feses," ujar dokter Agastjya. 

Lalu, kapan seseorang harus memeriksakan diri terkait dengan kondisinya yang mengarah pada sindrom iritasi usus besar ini?

Ilustrasi usus besar.

Photo :
  • U-Report

"Pertama, berat badannya menurun karena perubahan struktur dari ususnya sendiri menyebabkan gangguan. Kemudian diare pada malam hari, yang mengharuskan kita bangun malam karena diare," kata dia. 

"Terus ditemukan adanya anemia atau defisiensi besi. Kesulitan menelan dan adanya rasa nyeri yang menetap walaupun dia sudah kentut atau buang air besar. Itu adalah gambaran IBS. Harus ada tanda-tanda ini baru kita kena IBS," lanjutnya. 

Untuk nyeri perut yang mengindikasikan IBS menurut Agastjya tidak spesifik, karena Irritable Bowel Syndrome timbul di area yang berbeda-beda setiap orang.

"Kita kolon itu panjang dari sebelah kanan. Dia bisa posisi sebelah kanan, atas, dia di mana saja posisinya. Sehingga ada yang mengeluh IBS tapi di kanan. Jadi tidak hanya di satu titik, karena tergantung kelainan atau usus besarnya," imbuh dr. Agastjya.

Ilustrasi kanker payudara. (Unsplash.com/Angiola Harry)

Deteksi Dini Kanker Payudara dengan 5 Cara Ini, Perempuan Wajib Tahu

Kanker payudara salah satu penyakit paling umum yang menyerang perempuan di dunia. Deteksi dini meningkatkan peluang pengobatan yang efektif dan harapan hidup.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024