Asyik, Vaksinasi COVID-19 di Lokasi Ini Berhadiah Motor
- ist
VIVA – Berbagai upaya dilakukan untuk membantu pemerintah dalam percepatan vaksinasi. Seperti vaksinasi yang diselenggarakan Yayasan Rumah Kebangsaan Indonesia (YRKI) Tambora bekerja sama dengan Gerakan Pecinta Sosial (GPS) di Season City, Jakarta Barat.
Vaksinasi digelar selama 3 hari berturut-turut, mulai Jumat, Sabtu dan Minggu, 8-10 Oktober 2021. Hal menarik, pihak panitia menyediakan doorprize berupa sepeda motor dan hadiah lainnya.
Pada hari pertama vaksinasi, Jumat 8 Oktober 2021, hadir Mendagri Tito Karnavian bersama Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Hendro Pandowo dan Ketua GPS Hamidin.
"Vaksinasi di Food Garden Mall Season City ini kami adakan untuk membantu pemerintah dalam program percepatan vaksinasi sebagai bentuk dukungan kami dalam penanganan pandemi COVID-19. Kami menyediakan doorprize yang diundi dengan hadiah utama berupa sepeda motor," ujar Ketua Panitia Vaksinasi Phang Mui Jun, di sela-sela vaksinasi hari kedua, Sabtu 9 Oktober 2021.
Menurut pria yang akrab disapa Ajun Tunas ini, doorprize disediakan panitia sebagai daya tarik masyarakat untuk mengikuti vaksinasi.
“Inilah salah satu bukti komitmen kami untuk membantu pemerintah, dalam penanganan pandemi COVID-19, karena penanganannya bukan hanya tugas pemerintah saja. Kita harus bergerak gotong royong bersama-sama. Semoga pandemi segera berlalu dan ekonomi juga kembali bangkit,” harapnya.
“Ini semua demi membantu masyarakat, sesuai pesan dari Ketua Dewan Pembina YRKI Tambora Bapak Darmadi Durianto agar terus melayani masyarakat,” sambung Ajun penuh semangat.
Ia menuturkan, bagi YRKI Tambora vaksinasi bukan untuk pertama dilakukan. Selain itu, pihaknya juga terus aktif membantu masyarakat terdampak ekonomi melalui gerakan berbagi sembako.
“Saat masyarakat membutuhkan oksigen, kami juga membuka posko peduli kemanusiaan. Ini semua kami lakukan untuk membantu masyarakat,” tegas pria asal Singkawang yang pernah sukses menggelar Festival Cap Go Meh Krendang Raya ini.