15 Manfaat Konsumsi Buah Pisang untuk Kesehatan Tubuh

Ilustrasi pisang
Sumber :
  • Pixabay/Security

VIVA – Taukah kamu jika buah pisang memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh? Inilah rangkuman dari berbagai sumber tentang 15 manfaat konsumsi buah pisang untuk kesehatan tubuh.

Buah pisang memang sangat diidolakan sebagian masyarakat. Teksturnya yang lembut dan memiliki rasa yang manis sehingga disukai banyak orang.

Pisang menjadi primadona masyarakat karena sangat mudah didapatkan. Mudah tumbuh secara liar dan tidak memerlukan perawatan khusus untuk menanam pohon pisang ini.

Buah pisang bisa dinikmati dengan berbagai cara, bisa langsung dimakan, digoreng dengan tepung, dikukus, atau diolah dengan bahan lain seperti kolak. Tidak hanya enak, buah pisang memiliki banyak khasiat untuk tubuh.

Pisang mengandung vitamin C, B6, mineral magnesium, serta kalium atau potasium. Selain itu, pisang juga kaya akan antikosidan, tembaga, mangan, dan zat gizi lainnya.  

15 Manfaat Buah Pisang Bagi Kesehatan Tubuh

1. Menjaga kesehatan jantung

Pisang memiliki kandungan kalium atau potasium yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung.  Mineral elektrolit ini membuat listrik mengalir ke seluruh tubuh, sehingga jantung tetap berdetak. Asupan tinggi kalium dan rendah natrium seperti pisang juga dapat mencegah tekanan darah tinggi, biang penyakit jantung.  

2. Membantu mengatasi depresi  

Ternyata buah pisang juga dapat membantu mengatasi masalah kesehatan mental seperti depresi lho. Zat triptofan dalam pisang dapat diubah tubuh menjadi serotonin.  

Zat ini sangat penting untuk memperbaiki suasana hati. Triptofan juga dikenal untuk mengatasi susah tidur. Seperti diketahui, susah tidur dapat memperburuk depresi. Selain itu, vitamin B6 dalam pisang juga dapat membantu tidur lebih nyenyak, dan magnesium membantu melenturkan ketegangan otot. 

3. Membantu menurunkan berat badan  

Buat kamu yang ingin menurunkan berat badan mungkin bisa mengganti makanan pokok nasi dengan pisang. Cita rasanya yang manis dan awet kenyang bisa menahan keinginan ngemil tak sehat.  

Buah ini juga kaya serat, sehingga bisa membantu BAB tetap lancar dan teratur.  Taukah kamu jika makan satu pisang dapat mencukupi 10 persen kebutuhan serat per hari. Vitamin B6 juga dapat membantu menurunkan berat badan.  

4. Menjaga kadar gula darah  

Melansir Healthline, pisang kaya akan pektin, sejenis serat yang dagingnya mirip spon.  Pisang mentah juga mengandung pati resisten, yang bertindak seperti serat larut dan baik untuk pencernaan dan mengontrol gula darah.  Pektin dan pati resisten dapat mencegah gula darah melonjak setelah makan. 

Jika kamu mengonsumsi buah pisang, maka akan mengurangi nafsu makan dengan memperlambat pengosongan lambung.  Selain itu, pisang juga memiliki kadar indeks glikemik rendah. Namun, perlu diperhatikan bagi kamu yang menderita diabetes tipe 2. Karena Kadar gula pisang matang cukup tinggi.  

5. Mengembalikan energi yang terkuras  

Pisang terbukti bisa mengisi ulang energi dan elektrolit setelah aktivitas fisik berat.  Dari hasil studi yang melibatkan atlet, buah ini disebut lebih efektif mengembalikan energi yang hilang setelah olahraga daripada minuman berenergi.  

Menurut ahli, serotonin dan dopamin dalam pisang meningkatkan kapasitas antioksidan, mengatasi stres oksidatif, dan meningkatkan kinerja fisik.    

6. Menjaga kesehatan mata  

Selama ini wortel memiliki reputasi membantu untuk menjaga kesehatan mata. Namun, ternyata buah pisang juga memiliki manfaat untuk Kesehatan mata.  Buah pisang juga dapat membantu mencegah degenerasi makula, kondisi yang membuat penglihatan kabur karena penuaan.

7. Membantu Atasi Hipertensi

Kalium yang terkandung dalam buah pisang dapat membantu mengatur keseimbangan cairan dan elektrolit sehingga tekanan darah tetap stabil. Serat bahan pangan yang terkandung dalam buah pisang juga mampu mengikat lemak, dengan demikian pembentukan plak bisa dicegah. Plak bisa menyempitkan bahkan menyumbat pembuluh darah sehingga menyebabkan tekanan darah meningkat.

8. Sumber Karbohidrat dan Vitamin A

Buah pisang memiliki lebih dari dua kali lipat karbohidrat, dan lima kali lipat vitamin A daripada buah apel. Selain itu pisang juga kaya akan magnesium dan kalium yang penting bagi tubuh agar tetap bugar.

9. Memperlancar Metabolisme

Jika kamu mengalami kesulitan buang air besar, cukup dengan makan pisang maka akan membantu memperlancar pembuangan sisa tubuh dalam proses metabolisme.

10. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Heboh, Pisang Dilakban Ini Laku Terjual Hampir Rp100 miliar

Kandungan pisang yaitu Vitamin A, C, dan B6 berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh dalam melawan infeksi. Sehingga tubuh akan terasa segar dan tidak cepat lesu.

11. Melancarkan Aliran Oksigen ke Otak

Cara Memanfaatkan Kulit Pisang: 7 Manfaat Kesehatan yang Harus Anda Ketahui

Pisang yang kaya akan potasium, mineral penting untuk menjaga fungsi jantung dan sirkulasi darah. Maka dari itu sirkulasi oksigen ke otak akan terjamin dan stroke akibat tekanan darah tinggi bisa dicegah dengan mengonsumsi buah pisang.

12. Mengatasi Anemia

Superfood dalam Makanan Sehari-hari: 8 Manfaat Kesehatan dari Pisang

Kandungan zat besi dalam buah pisang bagus dikonsumsi untuk orang yang kekurangan darah merah. Tepatnya untuk mendukung pembentukan hemoglobin, atau protein yang mengandung zat besi.

13. Untuk kesehatan Tulang

Jika kamu mengkonsumsi buah pisang secara rutin, maka dapat membantu menyehatkan tulang. Pisang merupakan salah satu buah yang mengandung mangan cukup tinggi. Mangan adalah mineral yang dibutuhkan untuk tulang yang sehat dan metabolisme. Satu buah pisang mengandung 3 mg mangan.

14. Sebagai "Mood Food"

Ternyata mengonsumsi buah pisang bisa mendorong pembentukan hormon serotonin di dalam otak. Hormon ini menyebabkan timbulnya perasaan senang.

15. Merawat Kulit

Pisang yang dicampur madu berkhasiat untuk mengatasi kulit yang terlalu kering. Hal ini juga baik untuk merawat kulit yang sudah lanjut usia, yang cenderung semakin kering. 

Selain itu, pisang juga dapat mengatasi jerawat. Caranya dengan menghancurkan daging buah pisang matang, bisa juga dengan mencampurkan sedikit madu lalu oleskan pada kulit wajah yang berjerawat. 

Diamkan selama kurang lebih 15-30 menit, lalu bersihkan. Lakukan secara rutin agar hasilnya maksimal untuk menghilangkan jerawat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya