Mengenal Herd Immunity, Benarkah Bisa Hentikan COVID-19?

Vaksinasi global merupakan upaya menciptakan herd immunity yang inklusif, Sumber: unsplash.com, steven cornfield
Sumber :
  • vstory

VIVA – Herd immunity sering kali disebut-sebut sebagai salah satu cara untuk menghentikan pandemi COVID-19. Memangnya, apa itu herd immunity?

Disebut juga sebagai kekebalan kelompok, istilah herd immunity dalam imunisasi merupakan situasi di mana sebagian besar populasi atau masyarakat sudah terlindungi atau kebal terhadap penyakit tertentu, termasuk COVID-19. 

Artinya, apabila sebagian besar populasi sudah kebal, maka kelompok masyarakat yang bukan merupakan sasaran imunisasi dari penyakit yang bersangkutan juga akan terlindungi karena transmisi penyakit yang rendah.

Di masa pandemi COVID-19 seperti saat ini, kekebalan kelompok bisa diraih dengan cara melindungi diri melalui vaksinasi, bukan dengan mengekspos diri ke patogen penyebab penyakit.

Benarkan herd immunity bisa hentikan COVID-19?

Menurut laporan New York Times, akan lebih sulit mencapai herd immunity dan menghentikan pandemi COVID-19 dengan adanya berbagai varian baru COVID-19. Pasalnya, munculnya varian-varian tersebut menandakan bahwa virus akan semakin mudah menular.

“Karena virus ini sangat mudah menular, akan membutuhkan porsi populasi yang cukup tinggi yang sudah divaksinasi sepenuhnya (dua dosis) atau sudah pernah terinfeksi untuk mencapai herd immunity. Itu akan sangat sulit,” kata  Amesh A. Adalja, MD, seorang ahli penyakit menular sekaligus senior di John Hopkins Center for Health Security, dikutip dari Health.

Vaksinasi untuk mencapai herd immunity

INFOGRAFIK: PBB Puji Keberhasilan Indonesia Atasi Covid-19

Namun, dikutip dari laman resmi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), vaksinasi bisa membantu daya tahan tubuh untuk membentuk protein yang bisa melawan penyakit, dalam hal ini adalah penyakit yang disebabkan oleh virus Corona.

Protein yang juga disebut sebagai antibodi itu nantinya bisa melindungi orang-orang dari paparan virus, sehingga transmisi bisa dihentikan. Untuk mencapai kekebalan kelompok saat ini, sebagian besar populasi pada setiap negara harus divaksin.

'Mainan' di Rutan KPK, Cabup Pekalongan Dilempar Tongkat dan Asal-usul COVID-19

Sementara itu, terkait persentase jumlah populasi yang harus divaksin, John Hopkins Bloomberg School of Public Health mengungkapkan bahwa untuk mencapai tujuan kekebalan ini, setidaknya 50-90 persen populasi harus kebal terhadap penyakitnya.

Di Indonesia sendiri, Pemerintah berupaya untuk mencapai target 70 persen vaksinasi guna mencapai herd immunity. Karenanya, Pemerintah terus gencar melakukan vaksinasi dan memperluas sasarannya.

Misteri Asal-usul COVID-19 Mulai Terkuak, Ini Temuan Para Ilmuwan
Virus Corona atau Covid-19.

How an App Became Indonesia's Essential Weapon Against Covid-19

Indonesia once faced the challenges of the Covid-19 pandemic. As part of an effort to provide early prevention it, can be done by an app.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024