Pekerjakan ART Harian, Ahli: Anggap Sebagai OTG COVID-19
- Pixabay/ klimkin
VIVA – Tak sedikit orang yang mempekerjakan Asisten Rumah Tangga (ART) harian untuk membantu menyelesaikan pekerjaan rumah. Tapi karena sedang pandemi, baiknya hati-hati. Sebab mereka juga berpotensi membawa virus corona atau COVID-19 masuk ke dalam rumah.
Spesialis penyakit dalam, dr. Robert Shinto SpPD, KPTI, mengatakan, semua orang yang masuk ke dalam rumah akan potensial membawa virus corona. Bahkan, kita juga harus memikirkan kemungkinan terburuknya.
"Dan semua orang yang masuk ke dalam rumah sebetulnya harus kita terapkan yang terburuk sebagai orang yang tanpa gejala (OTG). Jadi, dia memang potensial menjadi sumber penular untuk anggota keluarga di rumah kita," ujarnya dalam tayangan Hidup Sehat di tvOne, Kamis 18 Februari 2021.
Dokter Robert menambahkan, pemilik rumah harus mempersiapkan diri dengan segala kemungkinan, termasuk dengan kehadiran ART harian. Tapi, Robert mengingatkan, jangan hanya berpikir satu arah saja. Bagaimana maksudnya?
"Jadi, hubungannya kita juga bisa menularkan ke dia juga, jangan hanya berpikir satu arah saja. Kita bisa menjadi penular ke dia dan dia juga bisa menularkan ke kita," tutur Robert.
Maka dari itu, sebagai langkah pencegahan dan mengamankan diri dari penularan COVID-19, kedua belah pihak, baik anggota keluarga di rumah maupun ART harus sama-sama menggunakan Alat Pelindung Diri (APD).
"Paling baik dua-duanya prepare menggunakan alat pelindung diri (APD) yang proporsional, baik untuk kita sebagai yang punya rumah dan juga mereka sebagai asisten," kata dia.
Tapi bukan hanya APD saja yang diperlukan, Robert juga menyarankan untuk menjalankan kebiasaan lain sesuai protokol yang dianjurkan pemerintah.
"Minimal masker, kalau memungkinkan pakai face shield ya pakai. Selebihnya lakukan protokol kesehatan lain. Cuci tangan, jaga jarak, itu juga harus tetap dikerjakan," kata dr. Robert Shinto.