Raffi Ahmad Dapat Vaksin COVID-19 Pertama, Ini Kata Kemenkes
- Instagram @raffinagita1717
VIVA – Indonesia diketahui sedang bersiap melaksanakan proses distribusi vaksin COVID-19. Vaksinasi tahap pertama dijadwalkan akan dilaksanakan pekan depan.
Presiden Joko Widodo disebut akan menjadi yang pertama mendapat vaksin tersebut. Selain itu, muncul nama-nama tokoh hingga artis yang juga masuk daftar pertama penerima vaksin COVID-19.
Nama-nama artis dan influencer seperti Raffi Ahmad, Bunga Citra Lestari, Najwa Shihab hingga dr Tirta berada di jajaran kelompok pertama yang menerima vaksin. Benarkah?
Kabar itu pun dibantah oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI. Juru Bicara Vaksinasi COVID-19 Kemenkes dr. Siti Nadia Tarmizi mengatakan bahwa slide yang beredar tersebut bukan rilis resmi dari Kemenkes.
"Slide-nya bukan rilis resmi Kemenkes ya. Informasi tersebut tidak dapat dijadikan rujukan karena hingga saat ini, pelaksanaan dan tokoh-tokoh yang akan mengikuti vaksinasi COVID-19 perdana masih dalam tahap pembahasan," ujar Nadia, Jumat, 8 Januari 2021.
Nadia juga menambahkan bahwa saat ini Kemenkes masih menunggu izin edar darurat atau emergency use authorization (EUA).
Karena itu, Nadia meminta agar informasi seperti itu tidak dijadikan acuan mengenai pelaksanaan vaksinasi COVID-19.
"Kami tentunya meminta semua pihak untuk tidak merujuk dan menyebarluaskan informasi tersebut, serta menunggu informasi resmi tentang pelaksanaan vaksinasi COVID-19," tambahnya.
Dalam slide berjudul 'Rencana Penyuntikan Perdana 13-15 Januari 2020 itu tercantum tiga kelompok yang akan menerima vaksin COVID-19. Nama Raffi Ahmad, Bunga Citra Lestari, Najwa Shihab dan dr Tirta terdapat pada kelompok kedua yang akan menerima vaksin pada 13 Januari.