Ingin Rambut Lebih Kuat dan Panjang, Coba Makanan Ini

Rambut sehat.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Memiliki rambut yang panjang, kuat  dan berkilau tidak hanya membutuhkan perawatan yang optimal tetapi juga pola makan yang tepat. Ada makanan tertentu yang tidak hanya memperbaiki kulit kepala Anda tetapi juga membuat rambut lebih berkilau.

Kenapa Diet Selalu Gagal? Ini 5 Rahasia Diet Sehat di 2025 yang Harus Kamu Ketahui!

Efek dari pola makan yang sehat dan bersih memerlukan waktu untuk terlihat, tetapi akan meninggalkan kesan yang efektif dengan memperbaiki rambut secara alami. 

Dilansir dari laman Times of India, berikut adalah beberapa makanan yang akan membuat rambut lebih kuat dan panjang.

10 Superfood untuk Jantung Sehat: Bikin Kamu Makin Fit dan Bugar

Baca juga: Studi Baru Ungkap Kondisi Paru-paru Pasien COVID-19 yang Meninggal

Telur

10 Superfood Terbaik untuk Jaga Imunitas Tubuh! Yuk, Coba Sekarang

Telur mengandung protein dan biotin yang berfungsi sebagai bahan penyusun rambut Anda. Rambut terdiri dari protein struktural yang disebut keratin dan diet kaya protein diperlukan untuk menjaga kesehatan rambut Anda. 

Photo :
  • U-Report

Biotin yang ada dalam telur membantu memecah protein menjadi asam amino yang selanjutnya membantu mendapatkan rambut yang lebih berkilau.

Yogurt

Yogurt penuh dengan protein dan probiotik yang bagus untuk rambut dan tubuh Anda. Yogurt juga mengandung vitamin B5, yang dapat membantu menghadapi masalah rambut rontok dan penipisan rambut. Pastikan Anda memilih versi yogurt tanpa pemanis.

Kacang kenari

Kenari tidak hanya memberikan energi dan kehangatan pada tubuh, tetapi juga memperkuat akar rambut. Kehadiran omega 3, omega 6s, omega 9 dalam kenari berperan besar dalam meningkatkan kualitas rambut.

Photo :
  • U-Report

Kacang kenari juga mengandung selenium yang membalikkan kerusakan akibat sinar matahari dan juga mencegah rambut rontok.

Biji-bijian

Biji-bijian seperti biji labu, biji rami, dan biji bunga matahari adalah bagian dari makanan super dan memberikan banyak manfaat bagi kesehatan. Biji rami terutama mengandung asam lemak tak jenuh ganda yang dapat mencegah kulit kepala kering dan bersisik. 

Sayuran berdaun hijau

Sayuran berdaun hijau seperti bayam mengandung vitamin E, C, biotin dan zat besi yang menjaga suplai darah dan oksigen ke akar rambut Anda. 

Photo :
  • U-Report

Bayam juga mengandung vitamin A yang meningkatkan sekresi sebum. Sekresi sebum yang tepat mencegah kulit kepala menjadi kering dengan memberikan minyak secukupnya yang selanjutnya mendorong pertumbuhan rambut.

Ubi jalar

Ubi jalar juga kaya vitamin A dan biotin yang merupakan nutrisi bermanfaat untuk kesehatan rambut. Biotin membantu membalikkan kerusakan yang disebabkan oleh metode penataan rambut seperti pelurusan, pengeritingan, dan pengeringan rambut

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya