Penderita Diabetes Boleh Konsumsi Mangga, Asal...
- Pixabay
VIVA – Siapa yang tidak menyukai buah mangga? Rasanya yang manis dan segar, serta memiliki banyak varian, membuat buah satu ini menjadi salah satu yang paling difavoritkan banyak orang.
Tapi, rasanya yang sangat manis menimbulkan kekhawatiran, terutama bagi mereka yang menderita penyakit diabetes. Banyak yang menganggap, buah satu ini dilarang dikonsumsi penyandang diabetes, karena dapat menaikkan kadar gula darah. Benarkah demikian?
Baca Juga: 21 Negara Kompak Sebut Nasi Putih Sebagai Biang Kerok Diabetes
Menurut spesialis gizi klinik, dr Putri Sakti Dwi Permanasari, M.Gizi, Sp.GK, penderita diabetes sebenarnya masih boleh mengonsumsi buah mangga. Tetapi, ada beberapa syarat yang harus diperhatikan.
"Tetapi, balik lagi kita harus konsultasikan dengan dokter dulu. Karena orang dengan kencing manis itu kan ada yang dia cenderung tinggi terus ya gula darahnya. Nah, kalo seperti itu memang disarankan untuk dibatasi," ujarnya dalam tayangan Hidup Sehat di tvOne, Selasa, 8 September 2020.
Namun, jika gula darahnya masih bisa terkontrol dengan baik, menurut dokter Putri, konsumsi buah mangga masih diperbolehkan untuk penderita diabetes. Syaratnya, hanya sehari sekali dan jumlah karbohidratnya tidak boleh lebih dari 15 gram per hari, atau sekitar 1/4 dari satu buah mangga.
"Dan sebaiknya pilih mangga yang masih mengkal, kalau kita pegang itu agak padat, keras. Jadi biasanya, itu kadar gula darahnya lebih rendah. Jadi, meminimalisir peningkatan gula darah pada orang kencing manis," lanjut dia.
Lebih jauh, Putri menjelaskan, mangga mengandung enzim emilase, yang berfungsi untuk mempermudah karbohidrat yang ada di dalam mangga, agar menjadi gula yang lebih siap kita konsumsi. Apa artinya?
"Artinya, kalau dia semakin matang, amilase-nya makin banyak. Jadi, kadar gula yang siap serap oleh usus kita tuh lebih tinggi. Jadi, lebih gampang menaikkan kadar gula darah pada penderita diabetes," kata dia.
Untuk itu, dokter Putri menyarankan, bagi penderita diabetes sebaiknya memilih mangga yang masih mengkal atau setengah matang, yang warnanya tidak terlalu oranye dan teksturnya masih keras serta padat.