Resep Kapulaga untuk Atasi Radang Tenggorokan Hingga Bau Mulut

Ilustrasi bau mulut.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Kapulaga merupakan salah satu jenis rempah yang memiliki rasa khas serta memberi kelezatan sebagai bumbu makanan. Siapa sangka, rempah satu ini juga memainkan peran besar dalam mengatasi berbagai keluhan di mulut dan tenggorokan.

Gigi Tanggal Akibat Kecelakaan Hingga Rahang Rusak? Dokter Sarankan Lakukan Ini

Musim pancaroba mungkin sedang hadir di Tanah Air. Kadang hujan, kadang panas menyengat. Tak sedikit yang mengeluhkan bibir kering hingga radang tenggorokan. Jika sudah makin parah, batuk berdahak hingga bau mulut bisa mengganggu aktivitas.

Kapulaga sendiri ternyata berkhasiat untuk mengatasi berbagai keluhan tersebut lantaran kandungan baik di dalamnya. Hal tersebut dipaparkan oleh pakar herbal, dr. Muthaharrah M.Si., dalam acara Hidup Sehat, di TvOne, beberapa waktu lalu.

Bukan Bolak-balik! Begini Gerakan Menyikat Gigi yang Benar, Kalau Salah Gusi Akan Terluka

Baca juga: Gaya Kejutan Cowgirl Bikin Istri Bergairah Nakal, Bakal Nagih

"Kapulaga ada kandungan minyak atsiri yang bersifat antimikroba untuk radang tenggorokan. Bisa atasi batuk berdahak juga karena ada efek espektoran atau mengencerkan dahak," tuturnya.

Bea Cukai Lepas Ekspor 26 Ton Kapulaga Senilai Miliaran Rupiah

Tak hanya itu, jika bau mulut kerap mengganggu, kapulaga bisa menjadi obat mujarabnya. Lantas, bagaimana resep untuk hal tersebut ya? Berikut resepnya. Untuk catatan, resep yang bisa diminum boleh dikonsumsi dua gelas per hari sebelum makan.

Radang tenggorokan

Bahan:

10 butir kapulaga yang sudah tumbuh. Kupas dan ambil bijinya. Tumbuk sampai halus.

2 gelas air matang

5 cm kunyit, diiris

Madu


Cara membuat:

Campur semua bahan kecuali madu, lalu rebus air jangan sampai mendidih. Tuang madu di gelas lalu tambah dengan air rebusan tadi. Dengan tambahan jahe, maka sifat jahe sebagai  antiradang dapat memberi efek melegakan tenggorokan.

Bau mulut

Bahan:

10 butir kapulaga yang sudah tumbuh. Kupas dan ambil bijinya. Tumbuk sampai halus.

2 gelas air matang


Cara membuat:

Campur semua bahan lalu rebus air jangan sampai mendidih. Setelah hangat, bisa dipakai untuk kumur.


Batuk berdahak

Bahan:

5 butir kapulaga. Kupas dan ambil bijinya. Tumbuk sampai halus.

3 batang cengkeh

2 gelas air matang

Cara membuat:

Campur semua bahan lalu rebus tidak sampai mendidih. Kemudian diminum setelah hangat. Cengkih memiliki sifat menghangatkan tenggorokan sehingga sangat membantu kondisi batuk

Ilustrasi dokter gigi.

Lebih dari 50 Persen Orang Indonesia Alami Masalah Gigi dan Mulut, Terbanyak Karies pada Anak

Berdasarkan data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018, lebih dari 57,6 persen masyarakat Indonesia mengalami masalah gigi dan mulut, namun klinik gigi belum memadai.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024