Sering Dibuang, Biji Nangka Ternyata Punya Banyak Manfaat Ajaib

Biji Nangka
Sumber :
  • Dokumentasi Ayo Hidup Sehat tvOne

VIVA – Nangka adalah buah yang ditemukan di banyak negara di Asia. Daging buahnya yang berwarna kuning ini kian populer karena rasanya yang enak, manis, wangi dan disebut memiliki berbagai manfaat kesehatan. Namun, bagaimana dengan biji nangka, apakah bergizi tinggi?

Nangka di Amerika Dipotong Seperti Semangka, Netizen Asia Kecewa

Diketahui, dalam satu buah nangka mungkin mengandung 100–500 biji yang dapat dimakan dan bergizi. Meskipun nutrisinya bermanfaat, bijinya biasanya justru sering dibuang. Padahal, biji nangka memiliki khasiat yang tak jauh berbeda.

Dibandingkan dengan biji buah tropis lainnya, biji nangka mengandung banyak nutrisi penting. Biji nangka mengandung pati, protein, vitamin, mineral, dan antioksidan tingkat tinggi. Bijinya juga mengandung konsentrasi tinggi dua vitamin B - tiamin dan riboflavin. Keduanya membantu memberi energi, serta melakukan fungsi penting lainnya.

Manfaat Penting Biji Nangka, Menurunkan Kadar Gula Darah dengan Cepat

Baca Juga: Marak Klaim Obat COVID-19, YLKI: Penanganan Wabah Itu Kedodoran

Berikut deretan manfaat biji nangka dikutip dari laman Healthline

Tak Banyak Diketahui, Ini Manfaat Sehat Biji Nangka 

Memiliki efek antimikroba

Dalam pengobatan tradisional, biji nangka terkadang digunakan untuk meredakan diare. Faktanya, penelitian telah menunjukkan bahwa biji nangka memiliki efek antibakteri. Sebuah penelitian menemukan bahwa permukaan biji nangka tertutup oleh partikel-partikel kecil yang berfungsi sebagai agen antibakteri.

Baca Juga: Soal Ayu Ting Ting, Didi Riyadi: Bukan Gua Banget Ngejar-ngejar

Sifat antikanker

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa biji nangka memiliki beberapa sifat antikanker. Hal ini diyakini karena tingkat senyawa tanaman dan antioksidannya yang mengesankan. Mereka kaya akan antioksidan, khususnya flavonoid, saponin, dan fenolat

Perlindungan Jantung

Penelitian juga menunjukkan bahwa biji nangka dapat meningkatkan kadar kolesterol Anda. Efek ini kemungkinan besar dikaitkan dengan kandungan serat dan antioksidannya yang tinggi. Peningkatan kadar kolesterol LDL (jahat) dikaitkan dengan tekanan darah tinggi, diabetes, dan peningkatan risiko penyakit jantung. Sebaliknya, kadar kolesterol HDL (baik) yang lebih tinggi ternyata memiliki efek perlindungan jantung. 

Meski begitu, beberapa kasus terbukti bahwa minum obat yang meningkatkan risiko pendarahan harus hati-hati dalam mengkonsumsi biji nangka. Dalam sebuah penelitian, ekstrak biji nangka menunjukkan kemampuan untuk memperlambat pembekuan darah dan bahkan mencegah terjadinya penggumpalan pada manusia

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya