Bukan Kesenangan Sesaat, 3 Trik Solo Seks Bikin Puas Luar Dalam

Ilustrasi masturbasi.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA – Solo seks alias masturbasi menjadi salah satu aktivitas untuk mengeksplorasi kenikmatan seksual. Saat masturbasi, tak sedikit yang malah terburu-buru dan hanya merasakan kesenangan sesaat.

Cowok Ngaku Pusing Kalo Gak Masturbasi, Dokter Boyke: Udah Kebanyakan Pornografi

Menurut terapis seks Dr. Uchenna "UC" Ossai, cara melakukan masturbasi sebenarnya dapat dilakukan secara alami oleh mereka yang telah dewasa. Sayangnya, hanya sedikit yang gemar mengeksplorasi zona-zona sensitif dengan memberi lebih banyak waktu untuk masturbasi.

"Banyak pria yang terburu-buru dalam prosesnya dan tidak pernah memikirkan bagaimana mereka dapat meningkatkan kehidupan seks solo mereka," kata psikolog Emily Morse.

Keseringan Masturbasi Malah Bikin Libido Pria Anjlok? Ahli Bilang Gini

Alih-alih melakukan masturbasi berulang kali, cobalah untuk memuaskan titik klimaks itu dengan hanya melakukan masturbasi sesekali namun memuaskan. Luangkan waktu, fokus pada napas dan coba mainan seks baru, atau libatkan zona lain.

Agar tak kehilangan ide untuk tetap bersenang-senang selama masturbasi, berikut tips yang bisa dicoba dikutip dari laman Men's Health.

Terpopuler: Ramalan Zodiak Harian Hingga Bahaya Ketagihan Masturbasi

Ubah posisi masturbasi

Kemungkinan Anda melakukan masturbasi di posisi yang sama selama bertahun-tahun, jadi cobalah beralih. Mengubah posisi masturbasi Anda tidak hanya akan terasa baik untuk hal-hal baru, tetapi juga dapat meningkatkan kekuatan ereksi Anda.

“Jika kamu seorang stander (masturbasi sambil berdiri), cobalah berbaring telentang. Jika Anda sering duduk, ubah dengan berdiri," kata Dr. UC. "Mengubah posisi dapat meningkatkan ritme istirahat otot dasar panggul, yang dapat membantu meningkatkan aliran darah ke penis." 

Masturbasi setelah berolahraga

Apakah Anda pernah merasa sangat terangsang setelah berolahraga? Ya, ada alasan untuk itu. Anda melepaskan hormon saat berolahraga, termasuk adrenalin dan dopamin alias hormon bahagia. Dokter UC menambahkan bahwa sangat bagus untuk melakukan masturbasi setelah berolahraga 

"Karena endorfin Anda cukup tinggi, aliran darah sangat bagus, dan otot-otot dasar panggul Anda benar-benar relaks," ujarnya

Jangan abaikan perineum

"Perineum adalah area antara penis dan anus. Penuh dengan ujung saraf dan sangat sensitif, sehingga memberikan beberapa getaran agar terasa lebih nikmat," kata LELO Sexpert dan profesor seksualitas, Dr. Zhana Vrangalova.

Cobalah menekan mainan seks yang bergetar ke perineum Anda sambil membelai penis dengan tangan yang lain. Vrangalova merekomendasikan mainan seks yang memberi getaran serta pemijat prostat untuk merangsang perineum Anda.

Ilustrasi kelamin pria.

Ngeri, Setelah Masturbasi Pria ini Malah Alami Robekan Aorta Parah Nyaris Meninggal

Berdasarkan laporan medis, pria tersebut mengalami pusing, sensasi kesemutan pada kedua tangan, dan rahang menegang, setelah melakukan masturbasi.

img_title
VIVA.co.id
19 November 2024