Kayu Manis Ampuh Turunkan Gula Darah Diabetes, Raciknya Mudah Lagi
- Pixabay
VIVA – Dari namanya, kebanyakan orang menganggap kayu manis harus dihindari oleh penderita diabetes. Karena pada dasarnya, penderita penyakit ini harus menghindari makanan atau minuman yang memiliki rasa manis.Â
Tapi, anggapan itu salah besar. Faktanya, kayu manis malah berfungsi sebaliknya. Rempah satu ini diketahui dapat menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes. Mitos atau fakta?Â
"Fakta. Karena dia mengandung antioksidan. Antioksidan itu dapat menetralkan kadar gula dalam darah. Kemudian secara aktivitas biologis pun, dia mirip dengan insulin, sehingga dapat menyerap glukosa yang ada di dalam darah," ujar Ahli Herbal, dr Muthaharrah, M.Si, dalam tayangan Hidup Sehat di tvOne, Rabu 8 Juli 2020.
Baca juga:Â Daun Sirih Ampuh Obati Diabetes Ternyata Fakta, Ini Cara Raciknya
Dokter Muthaharrah, turut menjelaskan cara membuat ramuan dari kayu manis untuk mengobati diabetes. Yang paling penting, gunakan kayu manis bubuk.Â
"Kita pakai setengah sendok teh aja. Nanti kita larutkan dengan air yang sudah mendidih. Setelah dilarutkan, saring, kalau sudah hangat, baru kita minum," lanjut dia.Â
Ya, untuk membuat ramuan penurun gula darah, bahan yang dibutuhkan cukup kayu manis saja. Sedangkan untuk dosisnya, Muthaharrah menyarankan, minuman tersebut bisa dikonsumsi dua kali sehari, sebelum makan.Â
Lalu, bagi penderita diabetes yang masih mengonsumsi obat penurun gula darah, apakah boleh mengombinasikanya dengan ramuan kayu manis tersebut?Â
"Boleh gak apa-apa. Tapi dijarak ya, 2 jam. Memang tubuh kita kan memetabolisme makanan minuman itu jaraknya 2 jam di lambung. Jadi, supaya nanti ada bedanya. Gak tiba-tiba turun drastis sekali," kata dia.Â
Sedangkan untuk aturan minumya, Muthaharrah menerangkan untuk mengonsumsi yang herbal terlebih dahulu. Alasannya, bahan herbal akan lebih maksimal penyerapannya jika dikonsumsi sebelum makan.