Penderita Diabetes dan Hipertensi Wajib Hati-hati Konsumsi Saus Tomat

Ilustrasi saus tomat
Sumber :
  • Pixabay/Alexas_Fotos

VIVA – Saus tomat memiliki rasa yang asam dan segar, sehingga banyak yang tidak tahu kalau jenis saus yang satu ini mengandung garam dan gula yang tergolong tinggi. Untuk itu, penderita diabetes harus berhati-hati saat mengonsumsi saus tomat. 

Bukan Dilarang, Ini Waktu Terbaik Konsumsi Gula agar Tak Gemuk dan Diabetes

Hal ini dikarenakan, saus tomat dapat membuat kadar gula darah di dalam tubuh meningkat sehingga dapat menurunkan kekebalan tubuh. Benarkah demikian?

Melalui tayangan Hidup Sehat di tvOne, Jumat 29 Mei 2020, Spesialis Gizi Klinik, dr. Louise Kartika Indah, SpGK, membenarkan anggapan tersebut. Menurut dia, penderita diabetes memang tidak boleh mengonsumsi saus tomat secara berlebihan.

Miris, Anak Usia 13 Tahun Sudah Didiagnosis dengan Diabetes Tipe 2

"Saus tomat memiliki kandungan gula yang cukup tinggi. Dalam satu sendok saus tomat, terdapat 4 gram kandungan gula. Sementara rekomendasi asupan gula per hari adalah 25 – 50 gram per hari. Jadi, sebaiknya konsumsi saus tomat tidak boleh berlebihan," ujarnya. 

Tidak jauh berbeda, hal ini juga berlaku bagi penderita hipertensi. Karena kandungan natrium atau garam dalam saus tomat cukup tinggi, penderita hipertensi bahkan tidak dianjurkan mengonsumsi saus tomat kemasan. 

Studi: Bukan Pagi, Ternyata Lari Sore Paling Ampuh Turunkan Kadar Gula Darah Pasien Diabetes

"Dalam 8 sendok makan saus tomat, terdapat satu sendok teh garam. Satu sendok teh garam itu sesuai dengan rekomendasi harian atau batas aman konsumsi garam kita dalam sehari. Jadi, bagi penderita hipertensi sebaiknya tidak mengonsumsi saus tomat kemasan," lanjut dia. 

Dokter Louise menyarankan, jika ingin mengonsumsi saus tomat sebaiknya buatan sendiri, karena saus tomat kemasan kandungannya berbeda dengan saus tomat yang dibuat secara home made atau kita buat sendiri.  

"Saus tomat kemasan tidak terbuat dari buah tomat melainkan bahan-bahan lain yang kemudian ditambahkan zat aditif, zat kimia dan juga penguat rasa. Sementara saus tomat buatan sendiri yang terbuat dari buah tomat asli, mengandung nutrisi, vitamin, antioksidan dan juga likopen yang sangat baik untuk kesehatan tubuh," tutur Louise. 

Bagi penderita hipertensi, Louise kembali mengingatkan untuk tidak mengonsumsi saus tomat atau membatasi konsumsinya. Yaitu, cukup 1 – 2 sendok per hari. 

Mobil Double Cabin Toyota Hilux Tabrak 11 Kendaraan di Tangerang

Mobil Double Cabin Tabrak 11 Kendaraan di Tangerang, Ternyata Sopirnya...

Mobil berjenis double cabin menabrak 11 kendaraan di Jalan KH Hasyim Ashari, Cipondoh Kota Tangerang, polisi ungkap sopir ternyata dalam keadaan sakit mengidap diabetes

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024