Lebih Mematikan dari COVID-19, Cepat Kenali Gejala Awal Hantavirus

Tikus pengerat
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Virus yang lebih mematikan dari Corona COVID-19 baru saja menyerang China. Biang keladinya dijuluki Hantavirus. Virus ini menyebabkan Hantavirus pulmory syndrome (HPS) yang membuat orang terpapar bisa meninggal hanya dalam hitungan jam.

Harvey Moeis Klaim Dana CSR Smelter Swasta Dipakai untuk Bantuan COVID-19

Serangan Hantavirus memang tak semasif Corona COVID-19, namun lebih mematikan. Virus ini dibawa dan ditularkan tikus lewat urine, kotoran dan air liur. Parahnya, virus ini dapat terbang di udara sehingga sangat mungkin menempel pada manusia.

Satu-satunya alasan yang membuat virus ini tak seganas COVID-19 dalam penyebarannya karena tidak dapat ditularkan manusia ke manusia. Sebenarnya virus ini sudah beberapa kali muncul dan membuat geger di beberapa negara.

Jangan Tertipu! Waspada Penipuan Berkedok Lowongan Kerja Remote, Ini Ciri-Cirinya

Baca juga:

Muncul Virus Baru di China Selain COVID-19, Membunuh Hitungan Jam

Kedekatan Trump dan Putin Bocor, Sering Teleponan hingga Kirim Alat Tes COVID-19

Layaknya penyakit yang disebabkan virus lainnya, manusia yang terpapar virus ini juga menunjukkan gejala-gejala khusus. Gejala-gejala awal orang yang terserang virus ini diungkapkan dalam jurnal yang dikeluarkan Medline Plus.

Biasanya orang yang terpapar virus ini akan mudah lelah diikuti demam menggigil. Otot pegal akan terasa terutama pada bagian paha, pinggul dan punggung. Lalu sakit kepala dan pusing serta mual (sakit perut) hingga muntah. Gejala selanjutnya termasuk batuk dan sesak napas.

Mengontrol tikus di sekitar rumah Anda adalah cara terbaik untuk mencegah infeksi ini. Jika menemukan gejala-gejala tersebut segera ke rumah sakit untuk memastikan.

Dengan cepat mengenali gejala tentu akan memberikan harapan untuk selamat meski hingga saat ini juga belum ditemukan tindakan tepat atau vaksin untuk mengatasinya.

Virus Corona atau Covid-19.

How an App Became Indonesia's Essential Weapon Against Covid-19

Indonesia once faced the challenges of the Covid-19 pandemic. As part of an effort to provide early prevention it, can be done by an app.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024