8 Fakta Unik Soal Kentut, Salah Satunya Bisa Sulut Api
- dw
Hasil proses sehat dan kompleks di usus
Masyarakat modern menilai kentut hal yang negatif. Padahal ini adalah hasil kerja ekosistem bakteri di dalam usus. Selain itu, kita juga dapat keuntungan. Ilmuwan masih berusaha mengungkap semua peran mikrobiom dalam sistem pencernaan. Tapi sudah diketahui juga, bahwa bakteri yang memproduksi gas juga membentuk vitamin dan asam lemak yang menjaga kesehatan lapisan usus, dan mendukung kekebalan tubuh.
Kita tidak terganggu kentut sendiri
Penyebabnya, kita terbiasa dengan bau kentut sendiri. Seperti halnya kita mencium bau tertentu jika masuk rumah orang lain, tetapi tidak mencium apapun di rumah sendiri. Bau yang disebabkan bakteri di usus berbeda sedikit dari satu orang ke orang lainnya. Oleh sebab itu, bau kentut kita mengganggu orang lain, tapi tidak mengganggu diri kita sendiri.
Kentut bisa sulut api
Karena kentut sebagian besar mengandung gas-gas yang bisa terbakar, seperti metana dan hidrogen, kentut bisa menyulut api. Tapi sebaiknya tidak dicoba, karena bisa berbahaya.
Baca juga: Dari Udara Hingga Gas Metana, Usaha Manusia Cari Pengganti Daging