Khasiat Jahe Hingga Pijat Refleksi di Musim Hujan

ilustrasi pijat punggung
Sumber :
  • Pixabay/pexels

VIVA – Musim hujan dengan udara cenderung dingin, membuat tubuh ingin mengonsumsi sajian yang hangat. Salah satunya minuman berbahan dasar Jahe yang tak hanya menghangatkan tubuh tapi juga berkhasiat baik.

Batuk Pilek Mudah Menyerang saat Musim Hujan, Atasi Pakai Cara Alami Ini

Di antara tanaman herbal lainnya, Jahe termasuk tanaman yang paling populer dijadikan sebagai obat tradisional, bahkan sejak ribuan tahun yang lalu. Hal ini tidak lepas dari manfaatnya dalam menjaga kesehatan tubuh dan mengurangi berbagai gejala penyakit.

Agar nikmat, sajian minuman Jahe biasanya dicampur dengan bahan lain seperti gula, susu atau kopi. Namun, adakah efek samping jika minuman jahe dicampur dengan bahan-bahan lain?

Rimpang Punya Banyak Manfaat untuk Kesehatan, Bagaimana Kalau Dijadikan Teh?

Hal tersebut akan dipaparkan lebih detail oleh spesialis farmakologi klinis, Prof Dr dr Purwantyastuti MSc, SpFK., dalam acara Ayo Hidup Sehat di tvOne, Senin, 13 Januari 2020.

Ulasan lainnya yaitu mengenai manfaat pijat refleksi untuk tubuh. Berbeda dengan pijat atau urut biasa, pijat refleksi lebih fokus pada titik-titik yang ada di tubuh, terutama pada kaki dan tangan.

Jangan Asal Main Urut Saat Cedera Usai Olahraga, Ini yang Bisa Terjadi

Tak sedikit yang mengatakan bahwa pijat refleksi mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan. Tetapi, sebagian lain mengatakan melakukan pijat ini ada risikonya. Lalu apa saja manfaat dan risiko jika melakukan pijat ini?

Penjelasan lebih detail akan dibahas oleh spesialis akupuntur dr. Kemas Abdurrohim, MARS, M.Kes, Sp.Ak., dalam acara yang sama.

Sesak napas

Cara Alami Bantu Pernapasan Lebih Lega Tanpa Obat

Menjaga fungsi pernapasan tetap optimal bisa dilakukan tanpa harus bergantung pada obat kimia. Banyak orang mulai melirik cara-cara alami karena dinilai lebih aman.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2025