Mi Godog, Khasiatnya Belum Tentu Senikmat Rasanya
- VIVA.co.id/Nur Faishal
VIVA – Mi merupakan salah satu menu makanan yang digemari berbagai kalangan dan menjadi salah satu comfort food. Mi pun bisa dikreasikan menjadi berbagai hidangan salah satunya adalah mi godog. Sebelumnya, sajian ini terkenal dengan sebutan bakmi jawa dengan ciri dan cita rasa yang khas. Segar gurih dan cocok dikonsumsi saat musim hujan.
Namun di balik kelezatan mi godog ini, apa saja manfaat mi godok bagi kesehatan? Atau jangan-jangan, ada efek samping dari mi godog yang justru merugikan kesehatan kita?
Nah, semua fakta dan mitos mi godog akan kita kupas tuntas dalam progran Ayo Hidup Sehat siang ini pukul 13.00 bersama dengan dokter spesial gizi, dr Verawati Sudarma, SpGK di tvOne, Kamis, 18 Juli 2019.
Selain itu program yang dipandu oleh dr Haekal Anshari, M. Biomed (AAM) dan drg Tengku Annisa MARS ini juga akan membahas mengenai teh. Teh sendiri telah menjadi teman bagi kita dalam berbagai kondisi. Ketika kita kepanasan, minum segelas es teh manis pastinya akan segera menghapus dahaga di tenggorokan kita.
Tidak hanya itu, teh tawar hangat pun juga bisa meredakan rasa begah di perut. Selain itu, teh yang diseduh sudah pasti mampu membuat kita merasa lebih relaks.
Nah, ketika kita membeli teh, kita akan menemukan beragam jenisnya. Tapi, meskipun berasal dari tanaman yang sama, daun teh ternyata diolah dengan cara yang berbeda-beda loh.
Cara pengolahan itulah yang disinyalir juga berpengaruh pada rasa dan manfaat teh yang kita minum. Lalu, jenis teh apa yang manfaat dan rasanya paling layak untuk kita konsumsi? Temukan jawabannya siang ini di tvOne, atau bisa streaming melalui laman VIVA.co.id dengan klik tautan ini.