Nikmatnya Makanan Pedas Ternyata Juga Bermanfaat untuk Kesehatan
- Pixabay/27707
VIVA – Makanan dengan cita rasa pedas menjadi favorit masyarakat Indonesia. Bahkan banyak yang beranggapan, makan tanpa sambal akan terasa kurang nikmat. Tidak heran jika kita sering menyajikan sambal untuk menambah kenikmatan saat makan.
Bukan hanya itu saja, irisan cabai sering juga ditambahkan ke dalam masakan untuk mendapatkan sensasi rasa pedas. Tak hanya menambah nafsu makan, hidangan dengan rasa pedas jika dikonsumsi ternyata juga memiliki manfaat untuk kesehatan.
Dalam program Ayo Hidup Sehat di tvOne, dr. Raissa Djuanda Sp.GK pun memaparkan beberapa manfaat kesehatan dari makanan pedas.
1. Baik untuk kesehatan mata
Jika berbicara pedas, cabai memiliki peran penting dalam memberikan rasa pedas. Cabai diketahui bermanfaat bagi kesehatan mata. Vitamin A dalam 100 gram cabai diketahui lebih tinggi dibanding 100 gram wortel.
2. Menurunkan berat badan dan meningkatkan metabolisme
Makanan pedas meningkatkan metabolisne sehingga kalori dibakar banyak. Selain itu, makan pedas bisa meningkatkan rasa kenyang kebih lama di perut.
3. Menyembuhkan sakit kepala
Karena kandungan nutrisi cabai ada capsaisin yang berfungsi melebarkan pembuluh darah, sehingga bisa menyembuhkan sakit kepala.
4. Turunkan risiko stroke
Karena makanan pedas terutama cabai mengandung antioksidan yang berfungsi melebarkan pembuluh darah dan menyehatkan jantung.
Meski memiliki manfaat kesehatan, konsumsi makanan pedas tetap ada aturannya. Jika dikonsumsi berlebih, bisa menyebabkan masalah kesehatan, apalagi bagi penderita maag. Tak hanya itu, terlalu berlebih mengonsumsi makanan pedas juga bisa memicu rasa terbakar di saluran pencernaan, diare hingga meningkatkan insomnia atau gangguan tidur.
"Karena makanan pedas tingkatkan metabolisme jadi lebih waspada risiko insomnia meningkat," jelas Raissa.
Dia pun memberikan tips aman dalam mengonsumsi makanan pedas. Pertama, pilih cabai yang segar. Kedua, dalam mengolah cabai sebaiknya mengurangi penggunaan santan, minyak dan garam. Ketiga, jika Anda memiliki penyakit maag sebaiknya mengonsumsi makanan pedas tidak dalam kondisi perut kosong. (rna)