Tips Olahraga Jadi Menyenangkan
- Pixabay/provideos
VIVA – Kementerian Kesehatan RI melalui Direktorat Kesehatan Kerja dan Olahraga melakukan kampanye, Pentingnya Olahraga Bagi Kesehatan, dengan mengajak masyarakat Indonesia rutin melakukan aktivitas fisik minimal 30 menit setiap hari.Â
Kampanye Pentingnya Olahraga Bagi Kesehatan dilakukan sejalan dengan Global Action Plan for Physical Activity dari World Health Organization, yaitu peningkatan kebiasaan hidup sehat dengan aktif bergerak dan penekanan angka sedentari sebesar 10 persen di tahun 2025 hingga 15 persen di tahun 2030. Namun, Riset Kesehatan Dasar 2018 menunjukkan peningkatan jumlah penduduk Indonesia berusia ≥ 10 tahun yang kurang beraktivitas fisik yaitu dari 26,1 persen menjadi 33,5 persen.Â
"Padahal aktivitas fisik sangat penting karena memiliki banyak manfaat baik bagi tubuh dan memengaruhi kualitas hidup seseorang," ujar Direktur Kesehatan Kerja dan Olahraga, Kementerian Kesehatan RI, drg. Kartini Rustandi, M.Kes, di Jakarta.
Untuk melakukan olahraga tersebut, menurut Dokter Kartini, dibutuhkan beberapa persiapan. Seperti harus memahami mengenai seluk beluk kesehatan.
"Harus tahu manfaat aktivitas fisik untuk kesehatan seperti meningkatkan kebugaran jasmani; mempertahankan berat badan ideal dan mencegah kegemukan; mengurangi risiko berbagai penyakit tidak menular seperti tekanan darah tinggi, jantung koroner, diabetes," ungkapnya.
Selain itu, diperlukan juga adanya internalisasi yakni dilakukan terus menerus agar merasa bahwa olahraga adalah suatu kebutuhan. Maka, dukungan dari teman dekat mau pun fasilitas diperlukan agar olahraga terasa menyenangkan.
"Seperti adanya lomba olahraga lari yang sedang tren saat ini, itu memberi ketertarikan tersendiri. Olahraga yang dulunya monoton, jadi terasa berbeda," terangnya. (ase)