Udara Dingin Ternyata Menyehatkan, Lho!
- Pixabay
VIVA – Anda penyuka hujan? Pas banget nih, saat ini sudah memasuki musim hujan. Anda akan lebih sering menikmati suasana syahdu dan dingin, mungkin ditemani secangkir teh atau kopi hangat.
Meski pun merepotkan karena aktivitas di luar rumah menjadi terbatas, hujan dan cuaca dingin punya banyak manfaat untuk kesehatan.
Tentunya tidak semua orang akan dapat menikmati udara dingin. Pada penderita rematik, misalnya, udara dingin hanya akan memperberat gejala peradangan di sendi.
Anda yang tengah flu juga tidak ingin berlama-lama di udara dingin, ya? Tetapi jika Anda tidak memiliki hambatan penyakit dan dalam kondisi sehat-sehat saja, tidak ada salahnya mencoba menikmati udara dingin, karena Anda akan mendapatkan manfaat yang tidak terduga. Apa saja?
1. Meningkatkan kerja otak
Udara yang dingin, seperti dikutip dari Reader’s digest membantu orang berpikir lebih jernih. Penelitian menunjukkan, orang-orang cenderung mengerjakan tugasnya lebih baik saat berada di ruangan dengan udara dingin, dibandingkan mereka yang mengerjakannya di ruangan lebih hangat.
Selain itu, ada penelitian lain yang menyebut bahwa musim panas dapat membuat masalah kognitif pada beberapa orang.