Perokok Wajib Konsumsi Vitamin C, Manfaatnya Luar Biasa

Ilustrasi merokok.
Sumber :
  • Pixabay/karosieben

VIVA – Memenuhi kebutuhan mikronutrien seperti vitamin C, membuat daya tahan tubuh menjadi lebih baik. Bahkan, para perokok juga bisa 'membuang' racun dengan konsumsi vitamin c dengan jumlah yang tepat.

Duka Seputar Hari Anak Nasional, Jutaan Anak Indonesia Kecanduan Rokok

Angka anjuran atau angka kecukupan gizi terhadap vitamin C berkisar 70-90 miligram. Tetapi, penelitian menemukan bahwa pola hidup modern banyak memicu risiko pada kesehatan sehingga kadar vitamin C dibutuhkan lebih banyak.

"Pola hidup yang berisiko, paparan polusi lingkungan yang buruk, serta merokok membutuhkan konsumsi vitamin C lebih tinggi dari yang disarankan. Bagi yang tidak aktif merokok, total vitamin C yang dibutuhkan mencapai 100 miligram. Sementara, perokok membutuhkan tambahan 35 miligram lebih banyak dari kadar normalnya," ujar Spesialis Gizi Klinis, dr. Marya Haryono SpGK dalam peluncuran Oronamin C Drink, di kawasan Wahid Hasyim, Jakarta, Kamis, 5 Juli 2018.

APHRF 2024 Dukung Hak Perokok Dewasa Gunakan Produk Rendah Risiko

Paparan radikal bebas yang tinggi dari asap rokok, membuat tubuh meresponsnya dengan kondisi inflamasi yang tinggi. Sumber makanan vitamin C mampu mengeliminasi inflamasi tersebut, karena bersifat sebagai anti inflamasi.

"Sumber vitamin C sebaiknya berasal dari makanan alami, yaitu buah keluarga citrus dan sayuran, dari brokoli dan tomat. Tetapi, terkadang tubuh masih kekurangan kadar vitamin C yang dibutuhkan," kata dia.

Pengurangan Risiko bagi Perokok Dewasa Jadi Fokus pada Forum Pengurangan Bahaya Tembakau

Oleh sebab itu, perlu adanya vitamin C tambahan yang bukan berasal dari makanan. Namun, itu pun harus tetap memperhatikan kandungan vitamin C secara tepat.

"Anjurannya 4-5 porsi sayur dan buah sehari. Kalau tidak cukup bisa tambah dari suplemen. Tapi, harus bijak dalam memilih sumber vitamin C tidak alami. Lihat dosis di label yang ada dan tetap penuhi vitamin C sesuai angka kecukupan yang disebutkan tadi,” ucapnya.

Ilustrasi cairan rokok elektronik

Guru Besar Unpad Paparkan Hasil Riset Produk Tembakau Alternatif bagi Kesehatan Gusi

Sementara yang beralih ke produk tembakau alternatif, justru antioksidannya meningkat. Prof. Amaliya menyampaikan bahwa yang terbaik bagi perokok adalah berhenti merokok.

img_title
VIVA.co.id
22 Oktober 2024