Ramadan: Bolehkah Anak-anak Berpuasa Secara Penuh?
- VIVA.co.id/Muhamad Solihin
Dengan Ramadan tahun ini yang jatuh pada "pekan-pekan terpenting di masa sekolah", mereka memperingatkan bahwa puasa, terutama tidak minum, bisa berdampak buruk terhadap performa anak di sekolah.
"Kami selalu menemukan anak-anak yang pucat dan tidak fokus selama Ramadan," kata para dokter. Beberapa siswa langsung menemui mereka seusai sekolah, kata mereka, setelah pingsan karena "sakit kepala atau sakit perut yang parah".
Para dokter bukan satu-satunya yang menaruh perhatian pada masalah ini. Asosiasi guru di Jerman juga telah berulang kali mewanti-wanti akan kelelahan yang dialami siswa Muslim selama puasa di bulan Ramadan, media lokal melaporkan.
Para perempuan muda di Palestina membaca Al-Quran di sebuah sekolah agama di Gaza pada bulan Ramadan. - MAHMUD HAMS/AFP/Getty
Tidak ada hukum nasional maupun peraturan di Jerman yang melarang anak-anak atau remaja berpuasa.
"Bahkan Muslim berusia muda bebas untuk berpuasa di bulan Ramadan," kata Menteri Budaya, Pemuda, dan Olaharaga Susanne Eisenmann kepada media Jerman.
Namun ia menambahkan, adalah tugas orang tua untuk memperhatikan kesehatan anak, terutama anak-anak di sekolah dasar.