Terapkan Hal Ini agar Kencan Pertama Berjalan Sukses

Ilustrasi kencan
Sumber :

VIVA – Melakukan kencan pertama dapat sangat menakutkan, bagaimana tidak? Pada kencan pertamalah, Anda harus memberikan kesan yang baik dan tak terlupakan kepada orang yang Anda dekati. 

Aturan Baru Berkencan di Era COVID-19, Patuhi Sebelum Tertular

Kencan pertama juga menentukan, apakah hubungan yang Anda lalui dengan calon pasangan dapat berjalan baik ke depannya. 

Seperti dilansir dari Koreaboo, Rabu 4 April 2018, belum lama ini, sebuah survei dilakukan sebuah situs kencan online di Korea. Survei ini dapat membantu Anda bagaimana tampil menarik di depan calon pasangan untuk pertama kalinya. 

Pelit, Pria Ini Ogah Bayar Makan dan Bawa Soda Sendiri Saat Kencan

Pertanyaan terbesar pada malam sebelum kencan pertama adalah pakaian apa yang harus dikenakan? Survei tersebut menjawab pakaian berwarna hitam. 

Menurut survei, para wanita menyukai pria yang mengenakan pakaian berwarna hitam, karena membuat mereka lebih terlihat seksi, dan berkelas. 

8 Trik Psikologi Tokcer untuk PDKT Sukses

Anda dapat menggabungkan warna hitam dengan sedikit sentuhan warna lainnya seperti abu-abu, putih atau beberapa aksesori, seperti jam tangan atau ikat pinggang. Selain menggunakan pakaian berwarna hitam, para wanita pada survei tersebut juga menjawab pria yang mengenakan kemeja terlihat lebih menarik. 

Selain untuk pria, survei ini juga menjawab pakaian apa yang sebaiknya digunakan para wanita ketika kencan pertama. Hasilnya adalah mereka menyukai wanita yang menggunakan hak tinggi karena lebih terlihat menarik.

Namun, Anda sebaiknya tetap menyesuaikan ke mana Anda akan pergi dengan calon pasangan sebelum memutuskan menggunakan hak tinggi. 

Sepatu hak tinggi.

Selain yang sudah disebutkan di atas, beberapa hal yang harus dihindari untuk dikenakan ketika kencan pertama adalah jangan menggunakan pakaian yang kusut, jangan menggunakan pakaian terlalu kasual, dan jangan menggunakan sandal. 

Semoga survei di atas dapat membantu kencan pertama Anda, agar berjalan lebih baik. Selamat mencoba.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya