Anak Muda Tak Lagi Tertarik Diet, Ini Alasannya

Ilustrasi tubuh sehat
Sumber :
  • Pixabay

VIVA – Kesadaran masyarakat akan gaya hidup sehat kini sudah semakin meningkat. Terutama kalangan muda yang sudah lebih menyadari bahwa tubuh yang ideal tidak sekadar kurus, tapi juga harus bugar dan sehat.

SMAN 13 Jakarta Utara Raih Rekor Muri Daur Ulang Minyak Bekas

Meningkatnya minat masyarakat untuk mendapatkan hidup yang lebih sehat sangat dirasakan oleh spesialis gizi, dr. Diana F. Suganda, SpGK. Kini, masyarakat khususnya kaum muda tidak lagi datang ke klinik gizi untuk bertanya seputar diet untuk menurunkan berat badan, tapi sudah banyak yang bertanya bagaimana mengatur pola hidup yang lebih sehat.

Ilustrasi olahraga lari.

Komunitas Orang Papua di Yogyakarta Dukung Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

"Sekarang mereka lebih concern dengan kesehatan. Datang ke klinik untuk bertanya bagaimana bisa lebih sehat, umur panjang, tapi juga tidak sakit-sakitan," kata Diana dalam sebuah acara belum lama ini.

Diana pun membocorkan dua kunci untuk mendapatkan tubuh sehat, panjang umur, dan tidak menjadi sakit-sakitan. Yang pertama adalah aktivitas seperti berolahraga. Kedua, mengatur pola makan.

Profil Andi Jerni, Atlet Karate yang Sentil Balik Omongan Megawati Soal Sumbangsih Generasi Milenial

"Makan diperbaiki, bukan hanya makan lebih sedikit, tapi makan dengan benar. Bukannya tidak boleh makan ini dan itu, tapi perlu nutrisi yang seimbang dan pilihan bahannya harus lebih sehat sehingga kualitas hidup lebih baik," ujarnya menambahkan.

Dengan demikian, Anda akan memiliki lebih banyak waktu untuk dihabiskan bersama keluarga, anak, dan sahabat. Hidup juga menjadi lebih senang dan segar. (mus)

Ilustrasi pria mengasuh anak.

Mitos atau Fakta! Milenial Justru Lebih Baik dalam Mengasuh Anak?

Dilansir dari laman forbes.com Generasi Milenial sering kali dianggap sebagai generasi yang "kurang dewasa" atau tidak cukup bertanggung jawab. Banyak orang....

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024