4 Alasan Perempuan Suka Gigit Manja saat Bercinta
- Pixabay
VIVA – Menggigit bagian tubuh pasangan saat sedang bercinta terbilang hal yang normal dilakukan banyak orang di seluruh dunia. Seringkali hal itu sudah menjadi kebiasaan, sehingga bercinta seakan tak lengkap atau tak begitu bergairah tanpa melakukan hal itu.
Lalu, mengapa banyak perempuan suka mengigit pasangannya di atas ranjang?
Berikut ini adalah empat alasan orang suka mengigit bagian tubuh pasangannya saat berhubungan seksual, dilansir dari laman Gotham Club, Selasa, 6 Februari 2018.
Bergairah
Mengigit pasangan, baik itu di bagian bibir, leher, payudara dan bagian tubuh lainnya menandakan bahwa Anda sedang merasa sangat bergairah. Ya, mengigit bisa menunjukkan bahwa gairah Anda tengah meletup-letup. Banyak pula orang melakukan hal itu untuk melecut gairah bercinta pasangannya.
Gemas
Selain karena bergairah, terkadang orang mengigit pasangannya di atas ranjang lantaran mereka merasa gemas dengan pasangannya. Seperti berciuman dan berpelukan, mengigit juga bisa menjadi tanda sayang, lho.
Menyenangkan
Tak sedikit pula orang yang mengigit pasangannya saat bercinta hanya untuk membuat hubungan seksual terasa lebih menyenangkan. Itu karena salah satu cara memperbaiki hubungan seksual Anda dan pasangan adalah dengan mencoba melakukan dan mengeksplor berbagai hal baru yang Anda berdua sukai.
Gangguan Seksual
Jika terjadi berlebihan, menggigit saat bercinta bisa jadi merupakan odaxelagnia, suatu bentuk gangguan seksual paraphilia yang melibatkan gairah seksual dengan mengigit atau digigit.
Odaxelagnia dipertimbangkan sebagai bentuk sadisme ringan. Alfred Kinsey, peneliti yang mempelajari Odaxelagnia melaporkan bahwa setengah dari total jumlah orang yang ia teliti mengaku pernah mengalami gairah seksual dengan mengigit pasangannya.