Bayi Kembar Lahir di Tahun Berbeda, Kok Bisa?
- Pixabay/pexels
VIVA – Sudah hal lumrah jika bayi kembar lahir pada tanggal, bulan dan tahun yang sama. Namun, sepasang bayi kembar asal California, Amerika Serikat, membuat heboh. Kedua bayi itu, meski lahir dengan selisih beberapa menit, lahir pada tahun yang berbeda.
Dilansir dari laman CTV News, Rabu, 3 Januari 2018, Maria Esperanza Flores Rios, mungkin tidak mengira bahwa ia akan melahirkan kedua anaknya di tahun yang berbeda. Si kecil bernama Joaquin, lahir pada 11.58 malam tanggal 31 Desember, dan Aitana, kembarannya, kemudian lahir pada pukul 12.16 pada tanggal 1 Januari, di Delano Regional Medical Center.
Maria awalnya dijadwalkan melahirkan pada 27 Januari 2018 melalui operasi caesar pada tanggal 10 Januari. Oleh karena itu ia sangat terkejut ketika harus melahirkan pada malam Tahun Baru 2018.
Kedua bayi tersebut lahir dengan selamat dan sehat. Sontak bayi itu menjadi viral dan terkenal di dunia. Staf di Delano Regional Medical Center bahkan mengambil foto bersama keluarga yang bahagia untuk menandai acara spesial tersebut.
Pusat Medis Regional Delano telah menyatakan bahwa Joaquin adalah bayi terakhir yang lahir di Kern County pada tahun 2017, dengan adiknya Aitana sebagai bayi pertama yang lahir di Kern County pada tahun 2018.
Maria dan suaminya Joaquin, keduanya adalah buruh tani, memiliki tiga anak perempuan lainnya yang berusia antara 6 hingga 18 tahun.
Menurut Louise Firth Campbell dan Amram Shapiro, penulis The Book of Odds, kemungkinan anak kembar yang dilahirkan pada tahun yang berbeda adalah sekitar satu banding 60.000 orang. (ren)