Pasutri Ini Keliling Dunia Mengajak Bayi Berusia 20 Bulan

Pasangan suami istri keliling dunia.
Sumber :
  • Instagram/@NaomiJaques

VIVA.co.id – Pasangan suami istri Naomi Jacques (33 tahun) dan suaminya Steve (39) dari Liverpool mengajak anak mereka yang berusia 20 bulan pergi keliling dunia.

Mualaf Temukan Fakta Sains di Al-Quran, Dukungan Beda Pasutri di AFF

Setelah menyewakan rumahnya,  keluarga ini hidup dari tabungan dan uang dari rumah yang mereka sewakan untuk mendanai perjalanan keliling dunia.

Dilansir Metro.co.uk, sebanyak 20 negara telah mereka sambangi. Naomi dan Steve hidup dari satu negara ke negara lainnya selama 16 bulan.

Puluhan Rumah di Palangkaraya Terbakar, Dipicu Suami-istri Bertengkar

Mereka telah pindah lokasi rata-rata setiap tiga hari dan telah mendatangi negara-negara termasuk Vietnam, Australia, China, Thailand, Argentina dan Kanada.

Semuanya dimulai ketika Naomi sedang cuti bersalin. Ia menyadari bahwa keluarga mereka tidak menghabiskan waktu berkualitas satu sama lain. Pasangan ini juga ingin agar Betty, putrinya, bisa belajar bahasa lain selama bepergian.

Sah, Ali Syakieb dan Margin Wieheerm Resmi Jadi Suami Istri

"Semua orang berpikir kami gila. Mereka beranggapan bahwa kami terlalu keras membesarkan bayi, apalagi membawa mereka ke luar negeri dan tidak menetap selama lebih dari beberapa hari," kata Naomi.

Namun Naomi menanggapinya sebagai sebuah hal yang wajar, sehingga ia memutuskan untuk tetap melanjutkan perjalanannya. Segala sesuatunya sudah disiapkan, mulai dari akomodasi dan sewa mobil untuk beberapa bulan pertama.

"Rumah kami di St Albans kami sewakan, dan kami mencari uang untuk pergi ke negara-negara seperti China dan Vietnam," ungkap dia.

"Ini menakjubkan mengajak Betty pada petualangan pertama kami sebagai sebuah keluarga. Dia sangat terpesona oleh semua negara yang berbeda dan dia mencintai terbang." (one)

Roman Nedielka

Ingin Menginspirasi, Pria Ini Berkeliling Dunia dengan Motor Listrik

“Saya berharap dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk mempertimbangkan mobilitas listrik," katanya usai berkeliling dunia.

img_title
VIVA.co.id
31 Mei 2024