Akses Media Informasi Bergeser, Ini Alasan Masyarakat Masih Setia Menonton Televisi
- Pixabay/mojzagrebinfo
Jakarta, VIVA – Dewasa ini, cara masyarakat dalam mencari dan mendapatkan informasi bergeser secara signifikan, dari menonton televisi konvensional ke cara yang lebih kekinian, namun inovasi teknologi menjadi perhatian perusahaan ini untuk menjawab kebutuhan masyarakat.
Bukan tanpa alasan, meskipun smartphone telah menjadi barang baru bagi publik untuk mengakses informasi, hingga kini ternyata siaran TV masih menjadi primadona bagi masyarakat dalam memperoleh informasi.
Baik untuk memperoleh pengetahuan baru atau sekedar mencari hiburan semata. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
Sejak era internet meluas, masyarakat telah terjebak dalam budaya dalam mengkonsumsi informasi dan berkomunikasi. Terlebih dengan munculnya teknologi All in One yang dihadirkan smartphone, dimana mencari informasi apa pun bisa dilakukan secara online.
Menemukan konten favorit menjadi sangat mudah, baik melalui pencarian di Google, menjelajahi TikTok, YouTube, ataupun menonton siaran secara streaming.
Namun, apa yang menjadi alasan bagi masyarakat hingga saat ini masih tetap menonton televisi?
Selain karena jenuh, lelah, dan terkurasnya energi berseluncur di dunia maya, alasan seseorang menyaksikan siaran tv adalah untuk memperoleh informasi terkini secara lokal, nasional, dan internasional yang luput dari jangkauan platform media sosial.
Namun sayangnya karena ukuran TV tidak portable, perlu effort besar bagi seseorang untuk pergi ke ruang keluarga dimana letak TV umumnya berada.
Guna mempermudah dalam mengakses televisi, Taffware memiliki produk inovatif TV Portable DVB-T2-D12. Dilengkapi baterai lithium yang mampu bertahan 3-4 jam, TV portable berlayar 12 Inch ini bisa dibawa ke mana saja dan ditonton kapan saja.
Bagi orang yang senang beraktivitas di luar ruangan dan butuh perangkat tambahan untuk menunjang aktifitas keseharian, mungkin produk inovatif TV Portable dari Taffware ini bisa menjadi opsi untuk kamu miliki.
Selain berfungsi untuk menonton siaran TV, Taffware menghadirkan banyak fitur yang dapat menunjang aktivitas digitalmu seperti bisa dipakai sebagai extension/ second monitor untuk bekerja lebih produktif dan bisa juga menjadi layar untuk bermain PS/ nintendo switch.
Meski harga yang ditawarkan terbilang terjangkau, namun kualitas yang diberikan terbilang bersaing di kelasnya.