Keikhlasan dan Kebaikan, Novita Emilda Terinspirasi oleh Nasihat Wan Sehan di Ramadhan

Wan Sehan dan Novita Emilda
Sumber :
  • ist

VIVA Lifestyle – Kunjungan Wan Sehan ke kediaman Novita Emilda, seorang sosialita ternama, telah menghadirkan rasa syukur dan kebanggaan yang mendalam. Habib Syaikhon bin Musthofa Al Bahar, yang akrab dipanggil Wan Sehan, adalah seorang ulama yang sangat dihormati.

Tegas, Buya Arrazy Tegur Seorang Habib yang Ajarkan Sholawat untuk Minta Dunia

Pertemuan tersebut menjadi momen berharga di mana Novita Emilda menerima nasihat berharga terkait amalan-amalan yang dapat dilakukan selama bulan Ramadhan. Scroll lebih lanjut ya.

"Kami sangat bersyukur atas kunjungan Wan Sehan, terutama menjelang bulan suci Ramadan," ungkap Novita Emilda kepada media di kawasan Senayan, Jakarta, baru-baru ini.

Barito Putera Tempuh 'Jalur Langit' untuk Bangkit di Liga 1 2024/2025

Novita Emilda menyimpan dengan baik pesan-pesan yang disampaikan oleh Wan Sehan. Pesan tersebut mencakup pentingnya berbagi rezeki dengan memberikan santunan kepada anak yatim dan dhuafa, memberi makan atau takjil kepada sesama muslim yang sedang berpuasa, menjalin silaturahmi dengan keluarga, serta melaksanakan kegiatan sosial lainnya.

Viral! Cagub Maluku Utara Sherly Tjoanda Disebut Mirip Istri Nabi, Ulama Murka

Sebagai seorang pengusaha muda yang menjabat sebagai Presiden Direktur PT Duta Topkey Energi, Novita Emilda aktif dalam kegiatan keagamaan. Dia sering berinteraksi dengan ulama, habaib, dan dunia pesantren. Novita juga memiliki kedekatan dengan para habaib terkemuka, termasuk Habib Ahmad dan Habib Novel bin Jindan, yang memimpin Pondok Pesantren Al-Fachriyah Ciledug.

Novita menambahkan bahwa Wan Sehan juga telah beberapa kali mengunjungi Majelis Annafi, sebuah majelis yang diikuti oleh anak muda di kawasan Pluit.

"Kunjungan Wan Sehan ke kediaman saya terasa sangat istimewa. Saya merasa sangat bahagia bahwa beliau bersedia bersilaturahmi ke rumah saya," ungkap Novita yang aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan bisnis.

Ilustrasi berbagi.

Photo :
  • http://rumahsalam.blogspot.com

Selain bertemu di rumah, pertemuan mereka berlanjut dalam perjalanan mobil. Novita menjelaskan bahwa Wan Sehan adalah seorang Habib Majdub, yang merupakan keturunan Rasulullah dan merupakan Waliyullah Majdub atau Wali tingkat paling rendah, yang memiliki kepribadian agak unik.

"Dalam bulan suci Ramadan ini, saya berupaya untuk mengamalkan nasihat dari Wan Sehan, terutama dalam melakukan kebaikan, terutama di bulan puasa. Alhamdulillah, sampai saat ini, saya terus konsisten dalam melaksanakan amalan tersebut. Saya juga bersyukur karena bulan Ramadan ini penuh dengan berkah dan ampunan," tambahnya.

Novita meyakini bahwa Ramadan adalah bulan yang istimewa yang penuh dengan kenikmatan, dan umat Islam yang beriman diharapkan untuk memanfaatkannya sepenuhnya karena kenikmatannya tidak akan ditemukan di bulan lain.

"Mari kita isi bulan Ramadan dengan berbagai ibadah. Bagi yang diberikan rezeki lebih, mari tingkatkan sedekah dan amalan lainnya, sesuai dengan ajaran Rasulullah SAW," ujar Novita.

 

Zeda Salim dan Ammar Zoni

Rekam Jejak Zeda Salim, Dari Korban KDRT Hingga Diisukan Dekat dengan Ammar Zoni

Nama Zeda Salim kembali menjadi sorotan publik setelah kunjungannya ke Lapas Salemba untuk menjenguk Ammar Zoni.

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024